BOLASPORT.COM - Legenda UFC, George St-Pierre, mengungka[ petarung yang dinilai mampu mencuri hati dan perhatiannya namun tidak ada nama Khabib Nurmagomedov dalam daftarnya.
Georges St-Pierre sudah tidak lagi bertanding sejak menjalani laga terakhir kontra Michael Bisping pada tahun 2017 lalu yang berakhir dengan kemenangan baginya.
Meski sudah tidak lagi bertanding di atas arena oktagon, Georges St-Pierre masih mengikuti perkembangan yang terjadi pada olahraga yang sudah membuat namanya besar.
Setelah berakhirnya era Georges St-Pierre, publik selalu mengarahkan perhatiannya kepada sepak terjang Khabib Nurmagomedov yang kini memegang sabuk juara kelas ringan UFC.
Baca Juga: Cuma Khabib Nurmagomedov yang Bisa Bikin Legenda UFC Mau Pertaruhkan Rumahnya untuk Judi
Sebelum, nama Khabib Nurmagomedov kian melejit saat dia mengalahkan dan terlibat insiden kericuhan dengan Conor McGregor dalam event UFC 229 bulan Oktober 2018 lalu.
Dalam sebuah kesempatan, Georges St-Pierre, membeberkan para petarung yang mampu mencuri hatinya akhir-akhir ini dan mengejutkan dia tidak menyebut nama Khabib Nurmagomedov.
"Saya tidak melihat semua petarung, namun saya melihat beberapa nama yang memang menjadi favorit saya," kata Georges St-Pierre, dilansir BolaSport.com dari BJPENN.
Mantan pemegang sabuk kelas welter dan menengah UFC itu kini sedang menyukai penampilan Henry Cejudo, Dominick Cruz, Israel Adesanya, Jon Jone, Francis Ngannou, dan Daniel Cormier.
Baca Juga: Legenda UFC Ungkap Hal yang Bikin Tony Ferguson Keok di Tangan Justin Gaethje
Selain nama-nama itu, pria asal Kanada itu juga tengah mengikuti perkembangan yang terjadi di kelas welter UFC yang melibat sang juara Kamaru Usman.
"Petarung top kelas welter, seperti Kamaru Usman dan Colby Covington, saya suka melihat mereka yang menciptakan drama dan ketegangan," tuturnya menjelaskan.
"Meski saya tidak seperti itu, saya suka melihatnya hanya untuk bersenang-senang, itu bisa menciptakan sebuah pertarungan yang menyenangkan," ucap St-Pierre lagi.
Lebih jauh lagi, pria berusia 39 tahun itu memang sangat menggemari pertarungan di kelas welter yang menurutnya sudah jauh berkembang dan akan lebih baik lagi dalam 10 tahun kedepan.
"Ini telah menjadi sesuatu yang luar biasa, lihat saja di kelas welter, ada banyak petarung-petarung hebat," ucap George St-Pierre lagi.
"Olahraga ini telah mengalami kemajuan dan akan terus berkembang, dalam 10 tahun dari sekarang ini akan menjadi lebih baik dari sekarang," pungkasnya.
Baca Juga: Cerita Musuh Idaman Khabib Nurmagomedov yang Pensiun dari UFC karena Stres
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar