BOLASPORT.COM - Mantan petinju kelas berat, Evander Holyfield, tak mau ambil pusing apabila dia gagal mendapatkan Mike Tyson sebagai lawan dalam laga comebacknya di ring tinju.
Evander Holyfield turut meramaikan bursa mantan petinju kelas berat yang ingin bertanding lagi setelah sebelumnya Mike Tyson mengungkapkan niat serupa melalui potongan video.
Tak ayal jika banyak pihak berspekulasi dan ingin melihat agar Mike Tyson dan Evander Holyfield bertukar pukulan lagi dengan menggelar laga atau pertarungan trilogi.
Sebelumnya Mike Tyson dan Evander Holyfield sendiri sudah pernah bertemu dua kali pada tahun 1996 dan 1997 tatkala mereka bersaing merebutkan sabuk juara kelas berat WBA.
Dalam dua kesempatan itu, petinju berjuluk The Real Deal itu selalu berhasil membungkan dan meraih kemenangan atas Mike Tyson meski laga kedua diwarnai insiden kurang sportif.
Kenangan itu tentu ingin diulangi Evander Holyfield untuk bisa menjatuhkan Si Leher Beton untuk ketiga kalinya saat dia benar-benar bertanding lagi.
Di sisi lain, Mike Tyson baru-baru ini juga mendapatkan saran yang salah satunya datang dari presiden WBC, Mauricio Sulaiman, yang merasa dia bisa bertanding dengan petinju yang lebih muda.
Melihat kenyataan itu, Holyfield yang berusia 57 tahun atau empat tahun lebih tua dari Mike Tyson mempunyai pandangan lain soal lawan yang ingin dihadapi pada laga comeback.
Baca Juga: Konyolnya Presiden WBC, Mike Tyson Bisa Tewas di Ring jika Comeback
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Boxing Scene |
Komentar