Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persib Minta Masyarakat Jangan Mudah Percaya Rumor Febri Hariyadi

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 3 Juni 2020 | 12:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin sesi pemusatan latihan tim di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, pada Senin (27/1/2020).
GREGORIUS ADITYA KATUK/PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin sesi pemusatan latihan tim di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, pada Senin (27/1/2020).

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, meminta agar masyarakat jangan mudah mencerna isu ketertarikan klub Thailand pada salah satu pemainnya, Febri Hariyadi.

Seperti diketahui, baru-baru ini nama winger Persib, Febri Hariyadi, banyak dikaitkan dengan klub asal Thailand, Muangthong United.

Kabar tersebut bermula dari cuitan jurnalis ESPN, Paul Murphy, melalui akun Twitter-nya.

Rumor kemudian kian membesar melalui pemberitaan di media olahraga Thailand, THSport.

Artikel yang dimuat THSport menyebutkan bahwa Muangthong United berniat mendatangkan Febri Hariyadi untuk melengkapi slot pemain asing Asia Tenggara.

Baca Juga: Diminati Klub Thailand, Febri Hariyadi Dinilai Layak Main di Manchester City

Menanggapi hal tersebut, pelatih Persib, Robert Alberts, menyatakan jika pemain andalannya itu hingga kini belum dikontak oleh pihak Muangthong United.

"Tidak ada. Febri tidak melakukan komunikasi dengan klub lain," ucap Robert Alberts dikutip BolaSport dari Kompas, Selasa (2/6/2020).

Eks pelatih PSM Makassar itu meminta semua masyarakat, khususnya pendukung Maung Bandung, agar tak memercayai kabar itu dengan mudahnya.

"Kalian tahu internet dan media sosial sangat cepat dalam menyebarkan spekulasi dan ada banyak orang terlibat di sana seperti agen. Agen menyebarkan rumor dengan sangat cepat," tutur Alberts.

Menurutnya, kabar simpang siur itu sengaja dibuat pihak tertentu agar media tertarik membahasnya.

"Saat ini, kabar itu murni spekulasi dan murni rumor yang dibuat oleh pihak luar, jadi tidak ada yang perlu dilakukan dalam kenyataan," ucap pelatih 65 tahun itu.

Baca Juga: Persib Siap Ikuti Kebijakan New Normal, Robert Alberts Siapkan Aturan

Pelatih asal Belanda itu menambahkan jika memang ada klub yang tertarik, pastinya harus ada komunikasi dengan pihaknya.

Selain itu, ia juga meyakinkan jika Febri merupakan bagian dari timnya yang mungkin sulit ditembus oleh klub-klub lain.

"Jadi ketika klub secara resmi menghubungi Persib, baru kami bisa memberikan konfirmasi kabar itu benar atau tidak," tutup Alberts.

Di sisi lain, kabar ketertarikan Muangthong United juga telah ditepis oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahyono.

Teddy mengatakan hingga saat ini pihaknya belum menerima surat penawaran dari klub yang bersangkutan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : kompas
REKOMENDASI HARI INI

Undian Kualifikasi Piala Asia 2027 - Vietnam Beruntung Tak Satu Grup dengan Thailand

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X