BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya melalui Persebaya Store akan memberikan diskon besar-besaran kepada Bonek dan Bonita.
Pemberian diskon ini merupakan salah satu program dari Persebaya dalam menyambut hari ulang tahunnya.
Seperti yang diketahui, tepat pada tanggal 18 Juni mendatang, Persebaya akan merayakan hari jadinya yang ke-93.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persebaya, pihak klub berencana akan mengadakan beberapa rangkaian kegiatan sebagai perayaan di hari ulang tahunnya.
Dan salah satunya adalah Green Force Shopping (GFSF).
Baca Juga: Tak Sekalipun Bermain di Liga 2020, Kiper Persebaya Ini Bisa Jadi Pilihan Utama Musim Depan
Adanya pandemi covid-19 yang menjadikan dasar memberikan diskon melalui website resmi Persebaya Store.
Sehingga nantinya para masyarakat tetap bisa menikmati diskon meski sedang berada di rumah.
"Green Force Shopping Festival ini adalah event belanja online yang diinisiasi oleh Persebaya Store untuk merayakan Anniversary Persebaya ke 93," kata Arizal, selaku senior manajer Persebaya Store.
Tak berdiri sendiri, dalam program ini Persebaya juga akan dibantu oleh brand-brand lainnya.
"Even belanja ini nantinya juga akan dimeriahkan oleh beberapa brand merch ukm Persebaya dan brand olahraga lainnya," ujar Arizal.
Hal ini pastinya sangat menguntungkan bagi masyarakat, khususnya Bonek dan Bonita karena memiliki banyak pilihan,
Sedangkan untuk pelaksanaannya, GFSF akan dilangsungkan selama tiga hari.
Mulai dari tanggal 17 Juni dan berakhir pada 19 Juni mendatang.
Sedangkan untuk pendaftarannya bisa dilakukan mulai tanggal 4 Juni besok.
"Acara berlangsung selama 3 hari, mulai 17 sampai 19 Juni," ucap Arizal.
"Dengan dimulai rangkaian pendaftaran merchant mulai tanggal 4-10 Juni," tutur Arizal.
Baca Juga: Meski Ada Normal Baru Pelatih Persebaya Tetep Kekeh Agar Kompetisi Tidak Dilanjutkan
Selain even belanja, Persebaya Store juga akan mengadakan acara berbagi ilmu dengan tajuk seminar daring.
Dan sebagai penutup even, nanti akan diadakan talkshow.
Namun untuk bintang tamunya, pihak Persebaya masih merahasiakannya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar