BOLASPORT.COM - Agen Gareth Bale, Jonathan Batnett, mengatakan bahwa kliennya tak menginginkan pergi dari Real Madrid dan kembali ke Liga Inggris.
Gareth Bale menjadi salah satu pemain Real Madrid yang kerap dirumorkan hengkang.
Hal tersebut tak lepas dari penampilan Bale yang dinilai kurang memuaskan belakangan ini karena sering dibekap cedera.
Pada musim 2019-2020, dia bahkan hanya mampu mengoleksi tiga gol dan dua assist dalam 18 laga di semua kompetisi bersama Madrid.
Baca Juga: Gara-gara Gareth Bale, Paul Scholes Sadar kalau Ia Sudah Harus Pensiun
Perseteruan dengan pelatih Zinedine Zidane juga membuat rumor kepindahan Bale semakin menguat.
Pemain asal Wales ini sempat dikaitkan dengan kepindahan ke Major League Soccer (MLS) setelah ia mengungkapkan ketertarikannya bermain di Amerika Serikat.
Namun, baru-baru ini Bale dikaitkan dengan kabar kepindahannya kembali ke Liga Inggris.
Rumor tersebut muncul setelah Bale disebut jadi target utama Newcastle United pada jendela transfer musim panas 2020.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar