BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, pernah memiliki impian untuk bermain bersama Persija Jakarta dan dua klub besar Indonesia lainnya. Namun, itu tak pernah terwujud.
Sebelum menjadi pelatih timnas U-16, Bima Sakti merupakan pemain legendaris Indonesia.
Selain bersinar sebagai pemain andalan timnas Indonesia, Bima Sakti juga merupakan pilar kunci dari beberapa klub Tanah Air.
Pria kelahiran Balikpapan, Kalimantan Timur, ini tercatat pernah berkarier bersama Persiba Balikpapan, Mitra Kukar, PSPS Pekanbaru, dan PSM Makassar.
Pada 2017, Bima Sakti memutuskan untuk pensiun sebagai pemain dan memfokuskan diri meniti karier sebagai pelatih.
Baca Juga: Pelatih Timnas U-16 Indonesia Bakal Gelar Pemusatan Latihan
Kendati banyak tim yang pernah dibelanya, Bima Sakti tak memungkiri pernah memiliki keinginan untuk bermain dengan tiga klub besar Indonesia.
Namun, sampai berakhir kariernya sebagai pesepak bola, Bima Sakti tak pernah berhasil mewujudkan keinginan tersebut.
Ketiga klub tersebut di antaranya Persija Jakarta, Arema Malang, dan Persipura Jayapura.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar