Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cedera Ibrahimovic Membaik, Striker Juventus Justru Alami Nasib Apes

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Jumat, 5 Juni 2020 | 13:30 WIB
Dua penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo dan Gonzalo Higuain bersalaman.
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Dua penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo dan Gonzalo Higuain bersalaman.

BOLASPORT.COM - Jelang kembali bergulirnya Liga Italia, nasib berbeda dialami dua raksasa Serie A, Juventus dan AC Milan.

Liga Italia dipastikan bakal kembali bergulir mulai tanggal 20 Juni mendatang setelah ditunda akibat virus corona.

Pihak Liga Italia pun telah merilis jadwal baru pada Senin (1/6/2020) malam waktu setempat.

Pertandingan pembuka mempertemukan Torino melawan Parma di pekan ke-25.

Adapun pemuncak klasemen sementara, Juventus, akan melawan klub papan tengah, Bologna.

Juventus bakal bertandang ke markas Bologna pada pekan ke-27, Senin (22/6/2020).

Baca Juga: ON THIS DAY - Hat-trick Ketujuh Cristiano Ronaldo Bareng Timnas Portugal

Namun, jelang kembalinya Liga Italia, Si Nyonya Tua justru harus menerima kabar kurang sedap terkait kondisi strikernya, Gonzalo Higuain.

Gonzalo Higuain menderita cedera saat menjalani latihan bersama Juventus pada Kamis (4/6/2020).

Eks juru gedor Real Madrid itu mengalami masalah pada otot paha kanannya.

Dari pemeriksaan awal yang dilakukan tim medis mengklaim tidak terdapat luka yang serius.

Higuain akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut lagi dalam beberapa hari ke depan.

Kabar tersebut juga telah dikonfirmasi langsung oleh pihak Juve melalui akun Twitter klub.

Baca Juga: Tak Punya Uang, Alasan Barcelona Cuma Mimpi Dapatkan Lautaro Martinez

"Selama sesi latihan hari ini, Gonzalo Higuain mengalami ketegangan otot pada bagian belakang paha kanannya," bunyi pernyataan Juventus dikutip dari Twitter resmi klub.

"Tes yang dilakukan di J-Medical telah membuatnya meninggalkan sesi latihan."

"Kondisinya akan dipantau dalam beberapa hari mendatang." tambahnya.

Sementara itu, angin segar justru menghampiri rival abadi Juventus, AC Milan.

Perkembangan cedera striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, dikabar kian berangsur membaik.

Ibrahimovic diketahui mengalami cedera pada kaki kanannya ketika melakoni sesi latihan bersama AC Milan, (25/5/2020).

Dugaan awal cedera Ibrahimovic mengarah pada cedera tendon Achilles yang sempat dialaminya pada beberapa bulan lalu.

Namun hasil pemindaian dan tes medis yang dilakukan AC Milan menunjukkan tendon Achilles Ibrahimovic dalam kondisi baik.

Bomber 38 tahun itu hanya mengalami cedera pada otot soleus kaki kanannya.

Dalam 10 hari masa recovery, pemulihan cedera Ibrahimovic mengalami kemajuan dengan baik.

I Rossoneri pun mengumumkan perkembangan cedera striker asal Swedia itu.

Baca Juga: Pernah Jadi Musuh Terakhir Mike Tyson, Petinju Ini Bahagia Jadi Kuli Pohon

"AC Milan mengumumkan bahwa Ibrahimovic telah menjalani pemeriksaan setelah cedera pada otot soleus kanannya," bunyi pernyataan AC Milan melalui situs resmi klub.

"Pemulihannya berjalan dengan baik, tanpa komplikasi dan pemeriksaan baru diharapkan dalam waktu sekitar 10 hari," jelas pernyataan klub.

Hal tersebut jelas menjadi kabar positif bagi Milan mengingat mereka bakal kembali berlaga di Liga Italia 2019-2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Si.com, acmilan.com, Twitter Juventus
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X