BOLASPORT.COM - Manchester United agaknya perlu mempertimbangkan satu hal sebelum merekrut playmaker Bayer Leverkusen, Kai Havertz.
Sejak menembus tim inti pada Juli 2016, Kai Havertz langsung tampil menggebrak bersama Bayer Leverkusen.
Pada musim 2019-2020, Kai Havertz sanggup membukukan 15 gol dan 8 assist dari 38 pertandingan bersama Leverkusen di berbagai ajang.
Jika ditotal, Havertz telah mendulang 43 gol dan 30 assist dari 143 penampilan di semua kompetisi.
Baca Juga: Guyonan Mantan Pelatih Bikin Barcelona Sukses Rengkuh Gelar Liga Champions 2014-2015
Tak heran jika namanya mulai ramai dipererbutkan jelang dibukanya bursa transfer musim panas 2020.
Harga pemain 20 tahun tersebut ditaksir mencapai lebih dari 100 juta euro (sekitar Rp 1,58 triliun).
Manchester United dan Bayern Muenchen disebut-sebut menjadi dua peminat serius Havertz.
Meski Liverpool dan Chelsea juga turut mengintip peluang untuk merekrutnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | The Express, Sport 1 |
Komentar