BOLASPORT.COM - Hasil Bundesliga pekan ke-30 pada Sabtu (6/6/2020) masih menjadi ajang kedigdayaan Bayern Muenchen yang semakin menjelma menjadi tim super.
Bayern Muenchen menjalani lanjutan Liga Jerman akhir pekan ini dengan kemenangan 4-2 di markas Bayer Leverkusen, BayArena.
Sang juara bertahan sebenarnya sempat tersengat ketika Leverkusen memimpin duluan melalui gol kilat Lucas Alario (9').
Namun, anak asuh Hansi Flick cepat bereaksi.
Setelah Kingsley Coman membuat gol penyeimbang (27'), Bayern menutup babak pertama lewat lesakan Leon Goretzka (42') dan Serge Gnabry (45').
Belum cukup membalikkan keadaan dengan surplus dua gol, Bayern menambahkannya di babak kedua melalui tandukan Robert Lewandowski (66').
Baca Juga: VIDEO - Barcelona Bakar Mimpi Juventus Raih Treble Winners di Final Liga Champions 2015
Baca Juga: VIDEO - Pemain Israel Salto Mirip Cristiano Ronaldo, Calon Gol Terbaik Dunia Tahun Ini
Baca Juga: Kala Cristiano Ronaldo Hampir Dibikin Mewek Jose Mourinho di Real Madrid
Leverkusen baru mendapatkan momentum menipiskan jarak melalui gol wonderkid mereka, Florian Wirtz, mendekati bubaran (89').
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Opta, bundesliga.de |
Komentar