Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Kantongi Tiga Kandidat Pengganti Pierre-Emerick Aubameyang

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 7 Juni 2020 | 18:15 WIB
Striker yang juga kapten tim Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang.
TWITTER.COM/NBCSPORTSSOCCER
Striker yang juga kapten tim Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang.

BOLASPORT.COM - Seiring potensi kehilangan Pierre-Emerick Aubameyang pada bursa transfer musim panas 2020, Arsenal telah mengantongi setidaknya tiga nama pengganti potensial.

Kontrak Pierre-Emerick Aubameyang bersama klub top Liga Inggris, Arsenal, tinggal menyisakan satu tahun lagi.

Tanda-tanda Pierre-Emerick Aubameyang untuk menandatangani kontrak baru juga belum terlihat.

Jika bertahan di Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang hanya ingin timnya berlaga di Liga Champions musim depan.

Baca Juga: Ronald Koeman Akui Melatih Barcelona adalah Salah Satu Mimpinya

Sebuah syarat berat bagi The Gunners mengingat mereka saat ini terdampar di tangga kesembilan klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020.

Kendala finansial klub akibat pandemi virus corona juga terasa dan sang pemain tentu tidak akan menerima bayaran lebih tinggi saat ini.

Maka keputusan terbaik yang bisa diambil oleh Arsenal soal penyerang asal Gabon tersebut adalah melegonya pada bursa transfer musim panas 2020 ketimbang kehilangan secara cuma-cuma tahun depan.

Guna mengantisipasi kepergian penyerang yang musim ini mencetak 20 gol itu, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mulai mencari kandidat penggantinya.

Baca Juga: Raih Treble Winners di Musim 2014-2015, Trio MSN Diklaim Bikin Barcelona Lebih Superior

Dilansir BolaSport.com dari The Express, Mikel Arteta ingin merekrut penyerang yang lebih muda dari Aubameyang.

Hal ini lantaran Arteta ingin membangun tim muda yang bisa diandalkan untuk diandalkan pada masa-masa mendatang.

Tiga nama kandidat pengganti Aubameyang pun telah disiapkan oleh Arteta.

Nama pertama yang masuk dalam daftar adalah penyerang Celtic FC, Odsonne Edouard.

Baca Juga: Sebuah Kesalahan Jika Paris Saint-Germain Sampai Lepas Edinson Cavani

Sebelum kompetisi Liga Skotlandia musim ini dihentikan, Odsonne Edouard telah mengemas 21 gol dan 12 assist dari 27 penampilan bersama Celtic FC.

Jika ditotal, Edouard telah membukukan 27 gol dan 19 assist di semua ajang kompetitif musim ini.

Odsonne Edouard melakukan selebrasi untuk Celtic FC.
TWITTER.COM/F00TAINMENT
Odsonne Edouard melakukan selebrasi untuk Celtic FC.

Penyerang jebolan akademi Paris Saint-Germain yang kini berusia 22 tahun tersebut saat ini dibanderol senilai 30 juta pounds (sekitar Rp532 miliar) di pasaran.

Nama kedua yang masuk dalam daftar Arteta adalah pemain klub Belgia, Gent, yakni Jonathan David.

Baca Juga: Mulai Lupakan Timo Werner, Liverpool Bidik Raja Dribel Liga Inggris

Jonathan David tampil impresif bersama Gent di Liga Belgia musim ini pada usianya yang baru menginjak 20 tahun.

David mampu mengakhiri kompetisi Liga Belgia dengan mendulang 18 gol dalam semusim.

Namanya bersanding dengan mantan penyerang Norwich City, Dieumerci Mbokani yang menjadi, top scorer liga dengan sama-sama membuat 18 gol.

David mampu bermain di tiga posisi berbeda, yakni sebagai gelandang serang, penyerang bayangan, dan penyerang tengah.

Baca Juga: Satu Pemain Man United Bisa Jadi Korban Jika Jadon Sancho Datang

Harga pemain asal Kanada tersebut jauh lebih murah dari Edouard, yakni 20 juta pounds (sekitar Rp354 miliar).

Nama terakhir yang masuk dalam kandidat pengganti Aubameyang adalah penyerang Olympique Lyon, Moussa Dembele.

Striker Olympique Lyon, Moussa Dembele.
TWITTER.COM/DEXPRESS_SPORT
Striker Olympique Lyon, Moussa Dembele.

Moussa Dembele sebelumnya pernah bermain untuk Fulham dan Celtic.

Musim ini, penyerang 23 tahun tersebut sukses mengemas 16 gol dari 27 penampilannya bersama Olympique Lyon di Liga Prancis sebelum kompetisi resmi dibatalkan.

Baca Juga: Bruno Fernandes Ibarat Doa yang Diharapkan oleh Manchester United

Di semua kompetisi, Dembele telah membukukan 22 gol untuk Lyon.

Peluang untuk mendapatkan Dembele tergolong besar mengingat Lyon gagal lolos ke Liga Champions musim depan dari jalur Ligue 1.

Saingan utama Arsenal adalah Manchester United.

Namun, salah satu masalah utama The Gunners adalah harga penyerang Prancis itu tergolong mahal karena kubu Lyon diketahui tak mau menurunkan banderol Dembele senilai 80 juta pound.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : The Express, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Grand Final Livoli Divisi Utama 2024 - Gengsi Pelatih Asal Kuba Dipertaruhkan, Kans LavAni Sudahi Penasaran

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X