Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lepas Jabatan, Raja Sapta Oktohari Harap Regenerasi PB ISSI Berjalan

By Muhamad Husein - Selasa, 9 Juni 2020 | 08:20 WIB
Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari
NOC Indonesia
Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari

BOLASPORT.COM - Raja Sapta Oktohari berharap Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) bisa mendapatkan pengganti dirinya.

Pria yang akrab disapa Okto itu telah meminta kepada PB ISSI agar dapat menemukan sosok ketua umum baru yang mampu memajukan prestasi sepeda balap Indonesia. 

Okto melepas jabatannya sebagai Ketua Umum PB ISSI karena saat ini dia juga berperan sebagi Ketua Olimpiade Indonesia periode 2019-2023.

Menurut Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) PB ISSI, seorang ketua umum tidak bisa rangkap jabatan di dua organisasi berbeda.

Meski begitu, dalam rapat anggota terakhir PB ISSI, sudah diputuskan waktu tambahan satu tahun, sehingga saat ini sedang dipersiapkan untuk melakukan musyawarah nasional (munas).

Baca Juga: Mengapa Honda Geser Alex Marquez meski Belum Jalani Debut pada MotoGP?

"Sudah disepakati, boleh diberikan waktu untuk segera melaksanakan munas. Namun, kami masuk ke dalam situasi Covid-19 dan semua batasan berkumpul itu tidak memungkinkan untuk terlaksana," kata Okto dalam konferensi pers lewat Zoom, Senin (8/6/2020).

"Melengkapi dari rapat anggota tahunan yang lalu, diputuskan hari ini. Jadi sudah ada pembahasan di rapat anggota tahun lalu, cuma ketok palu sekarang," ucap dia lagi.

Okto merupakan Ketua Umum PB ISSI periode 2015-2019 dan diperpanjang melalui Munas PB ISSI XVIII di Manson Pine Bumi Parahyangan Bandung, Jawa Barat 26-28 Juli 2019, karena menjadi calon tunggal.

Dari perpanjangan waktu yang ada, dia meminta tanggung jawab para pengurus menyiapkan pengganti yang bisa membawa organisasi berjalan lebih baik daripada era kepemimpinannya.

Baca Juga: Kisah Cinta Khabib Nurmagomedov yang Sempat Dijodohkan dengan 6 Perempuan

"Jabatan saya yang masih di ISSI disepakati bahwa diberikan waktu satu tahun setelah ini untuk melakukan agar ISSI segera melakukan regenerasi," ucap Okto.

"Tentunya saya pribadi menyampaikan kepada teman-teman ISSI untuk lebih fokus menyelesaikan tanggung jawab tersebut." 

"Saya memberikan kebebasan kepada ISSI mencari sosok-sosok yang mestinya jauh lebih baik dari saya mengembangkan prestasi balap sepeda Indonesia," kata Okto menambahkan.

Sebelum menjadi Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari sudah banyak berkarier dalam dunia olahraga.

Selain pernah menjadi Ketua INAPGOC 2018, Okto juga pernah menjadi Chief de Mission (CdM) kontingen Indonesia untuk Olimpiade Rio 2016.

Selain itu, Okto juga sempat menduduki menjabat Vice President Asian Cycling Confederation (ACC) pada periode 2015-2019.

Baca Juga: Hebatnya Mayweather, Mike Tyson Saja Akan Main Kotor jika Melawannya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X