BOLASPORT.COM - Presiden UFC, Dana White, menyalahkan Conor McGregor atas keputusan pensiunnya dan memarahinya.
Conor McGregor membuat pengumuman mengejutkan untuk memilih pensiun dari pertempuran.
Setelah mengumumkan gantung sarung tinju, petarung berjuluk The Notorious itu mengungkapkan alasannya.
McGregor marah karena tidak diberi restu UFC untuk menghadapi lawan potensialnya.
Baca Juga: Kento Momota Diakui Rivalnya Sebagai yang Terbaik di Dunia Saat Ini
Dia ingin menghadapi Justin Gaethje setelah sukses mengalahkan Tony Ferguson pada ajang UFC 249.
Selain itu, Gaethje juga enggan memilih untuk menghadapi McGregor.
Petarung berjuluk The Hightlight itu lebih memilih melawan Khabib Nurmagomedov untuk perebutan gelar kelas ringan.
Sekarang Presiden UFC, Dana White, membalas semua pernyataan McGregor.
White mengklaim sebenarnya McGregor mempunyai kesempatan untuk menjadi petarung cadangan pada ajang UFC 249.
Baca Juga: Hindari Perasaan Tertekan, Akane Yamaguchi Ingin Setop Overthinking
Namun, McGregor tidak tertarik untuk menerima sebagai petarung cadangan dalam laga antara Khabib Nurmagomedov dan Tony Ferguson.
"Dia ingin bertarung dengan Gaethje, tetapi Gaethje baru saja menang untuk bertarung dengan Khabib," kata White kepada First Take ESPN seperti dikutip BolaSport.com dari MMA Fighting.
"Gaethje baru saja mengalahkan Tony Ferguson. Conor mendapatkan kesempatan untuk ada ke tempat itu jika Khabib atau Tony ada masalah."
"Namun, dia kembali dan berkata 'saya bukan petarung cadangan, saya tidak akan melakukannya'."
"Dia (McGregor) akan berada di posisi itu sekarang jika dia bertarung. Dia tidak, Gaethje melakukannya (sebagai pengganti Khabib), sehingga dia mendapatkan kesempatan," katanya melanjutkan.
Baca Juga: Menurut Casey Stoner, Balapan Bukan Bagian Paling Menyenangkan dari MotoGP
White sebelumnya sudah merencanakan skenario pertarungan untuk McGregor.
Pria 50 tahun itu meminta kepada McGregor untuk bersantai menanti pemenang dalam laga Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje.
Namun, petarung kelahiran Dublin itu mempunyai rencana lain dan memilih pensiun karena tidak diperhatikan.
Sebagai anak emas UFC, McGregor mungkin memiliki pengaruh paling besar untuk menentukan arah kebijakan pertarungan UFC.
Akan tetapi, kali ini, White berani memarahi anak emasnya itu untuk tidak manja.
Baca Juga: Viktor Axelsen: Cara Bermain Lee Chong Wei adalah Panutanku!
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MMAFighting.com |
Komentar