BOLASPORT.COM - Tepat pada hari ini, 10 tahun yang lalu, Piala Dunia pertama kalinya digelar di Afrika.
Sejak Piala Dunia pertama kali digelar pada 1930, Benua Amerika dan Eropa selalu mendominasi sebagai tuan rumah.
Pada 2004, Afrika Selatan terpilih sebagai tuan rumah Piala Dunia 2010 setelah menyisihkan dua pesaingnya, yaitu Maroko dan Mesir.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Kamis (11/6/2020), Afrika Selatan secara resmi menyelenggarakan Piala Dunia pada 11 Juni 2010.
Pada hari yang sama, Afrika Selatan juga menggelar pertandingan perdana Grup A menghadapi Meksiko di Stadion FNB.
Baca Juga: Satu Alasan yang Bikin Ronaldo-Dybala Sulit Diduetkan di Juventus
Ada 84.000 penonton yang hadir di stadion untuk menyaksikan sejarah pertama kali Piala Dunia digelar di Afrika.
Tim tuan rumah hanya meraih hasil imbang 1-1 dalam laga itu.
Satu gol Afrika Selatan dicetak oleh Siphiwe Tshabalala pada menit ke-55.
Adapun gol balasan dari Meksiko dilesakkan Rafael Marquez pada menit ke-79.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Transfermarkt.com |
Komentar