BOLASPORT.COM - Legenda balap, Michael Schumacher, dikabarkan akan segera menjalani operasi untuk memulihkan kondisinya pasca-kecelakaan enam tahun silam.
Nasib nahas menimpa Michael Schumacher pada Desember 2015 ketika mengalami kecelakaan ketika bermain ski di Meribel, Prancis.
Sejak saat itu kondisinya tidak diketahui. Beberapa sumber menyebut Schumacher menderita cedera kepala serius dan mengalami koma.
Di sisi lain, tidak ada informasi khusus dari keluarga Schumacher. Pihak keluarga berusaha menutupi kondisi pemenang gelar Formula 1 tujuh kali tersebut.
Baca Juga: Asia Belum Masuk, Begini Jadwal 8 Seri Balap Tahap Kesatu F1 2020
Pun demikian dengan sahabat dekat Schumacher yang diperbolehkan berkunjung.
Mantan pembalap F1, Felipe Massa, bulan lalu menjenguk Schumacher dan tidak bisa berkata banyak soal mantan rekan setimnya di Ferrari itu.
"Saya tahu bagaimana kondisinya," kata Felipe Massa, dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Akan tetapi saya pikir hal utama adalah kita tahu kondisinya tidak mudah. Dia sedang berada dalam fase sulit tetapi kita harus menghormatinya dan keluarganya."
Baca Juga: Bos F1 Nekat Tak Mau Batalkan Balapan Meski Ada yang Kena Covid-19
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar