BOLASPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Omid Nazari menanti kabar baik tentang kelanjutan Liga 1.
Omid Nazari diketahui saat ini tengah berada di negaranya, Swedia, karena Liga 1 dihentikan sejak pertengahan Maret lalu.
Hampir tiga bulan tidak bermain sepak bola, kini kaki Omid kembali gatal untuk turun ke lapangan hijau.
Untuk itu, dirinya berharap ada kabar baik yang datang dari Indonesia.
“Saya selalu berharap liga bisa kembali dilanjutkan dan kami bisa bertemu lagi secepatnya,” ujarnya dilansir BolaSport.com
Baca Juga: Liga 1 Wajib Mainkan Pemain U-20, Ini Kata Tim Pelatih Persija
Pemain berdarah Iran ini optimistis Liga 1 musim ini bisa dilanjutkan.
Ia berkaca pada liga-liga top Eropa yang sudah dan akan segera kembali bergulir dalam waktu dekat.
Seperti diketahui, Bundesliga dan Liga Spanyol sudah mulai berlangsung lagi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar