Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Loris Karius Klaim Pernah Diminati Separuh Klub Peserta Liga Inggris

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 12 Juni 2020 | 19:30 WIB
Penjaga gawang Liverpool, Loris Karius.
TWITTER.COM/LIVERPOOLFF
Penjaga gawang Liverpool, Loris Karius.

BOLASPORT.COM - Kiper pelapis Liverpool, Loris Karius, mengaku pernah diminati oleh separuh dari seluruh klub peserta Liga Inggris.

Lorius Karius bergabung dengan Liverpool pada awal musim 2016-2017 dari klub Jerman, FSV Mainz 05.

Karius didatangkan dengan harga yang cukup murah saat itu, yakni sekitar 6,2 juta euro atau Rp 99,5 miliar.

Dia didatangkan untuk menjadi pelapis Simon Mignolet yang saat itu masih menjadi kiper utama Liverpool.

Ketika Mignolet mengalami cedera, Karius memperoleh kesempatan bermain dari Juergen Klopp.

Baca Juga: Kecewa Gaji Telat di Besiktas, Loris Karius Siap Comeback ke Liverpool

Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang datang, Karius bermain cukup apik saat menggantikan Mignolet di bawah mistar The Reds.

Bahkan, pada musim 2017-2018, Karius hampir selalu menjadi pilihan utama Klopp.

Kiper asal Jerman tersebut mencatatkan 33 penampilan dan 16 cleansheet dalam semusim di semua kompetisi.

Hingga akhirnya, Karius melakukan dua blunder fatal saat melawan Real Madrid pada final Liga Champions 2017-2018.

Blunder tersebut membuat Karius tersingkir dari skuad utama Liverpool dan dipinjamkan ke klub Turki, Besiktas.

Baca Juga: Lewat 3 Kata, Bale Hibur Karius yang Lakukan 2 Blunder di Final Liga Champions

Posisi kiper utama Liverpool kini dihuni oleh Alisson Becker yang didatangkan pada awal musim 2018-2019.

Karius pun mengaku pernah diminati oleh separuh dari seluruh klub peserta Liga Inggris.

Hal tersebut terjadi ketika kiper berpostur 189 sentimeter itu berusia 16 tahun.

Karius mengatakan bahwa dirinya merasa dipantau oleh banyak klub saat membela timnas Jerman U-16 pada 2009.

Akan tetapi, Karius pada akhirnya menjatuhkan pilihannya untuk bergabung dengan tim muda Manchester City.

Baca Juga: Tak Seperti yang Lain, Karius Kedua Liverpool Tak Takut Liga Inggris Dimulai Lagi

"Saya bermain dengan tim nasional U-16 saat itu dan ada banyak pemandu bakat di pertandingan," ucap Karius dilansir oleh BolaSport.com dari Daily Mirror.

"Dalam usia 16 tahun Anda bisa menandatangani kontrak profesional pertama Anda."

"Saya punya tawaran dari semua jenis klub saat itu, tetapi Manchester City lebih menarik minat saya," ujar Karius menambahkan.

Karius juga memuji Manchester City yang mampu meyakinkannya saat itu untuk bergabung ke Etihad Stadium.

"Mereka menunjukkan kepada saya rencana konkret, misalnya bagaimana saya bisa mencapai tim senior," kata Karius.

Baca Juga: VIDEO - 2 Blunder Karius dan Gol Salto Bale Buat Real Madrid Juara Liga Champions

"Itu membuat saya terpesona. Saya bisa membayangkan tinggal di Stuttgart, tetapi konsep dan rencana mereka untuk saya tidak meyakinkan saya seperti halnya Manchester City."

"Jadi saya berkata pada diri sendiri, 'Saya akan menerima tantangan dan saya akan ke Inggris'."

"Siapa lagi yang tertarik? Rasanya ada setengah dari seluruh klub Liga Inggris," tutur Karius melanjutkan.

Karius akhirnya dilepas ke FSV Mainz pada pertengahan musim 2011-2012 dengan status bebas transfer.

Sebelumnya, kiper berambut gondrong itu menjalani masa peminjaman selama setengah musim.

Baca Juga: Blok Kembalinya Loris Karius, Liverpool Siapkan Klub Peminjam dari Liga Inggris

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Daily Mirror
REKOMENDASI HARI INI

Asisten Shin Tae-yong Pantau Laga Persebaya Vs Persija, Punya Misi Pantau Pemain Pilihan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X