BOLASPORT.COM - Juventus dikabarkan membuka peluang untuk melepas Aaron Ramsey musim panas tahun ini meski baru satu musim bergabung.
Juventus mendatangkan Aaron Ramsey secara cuma-cuma dari Arsenal pada bursa transfer musim panas 2019.
Didatangkan secara cuma-cuma, Aaron Ramsey diikat kontrak hingga Juni 2023 oleh Juventus.
Namun, perkembangan karier Ramsey di Juventus justru berjalan tidak mulus.
Baca Juga: Jarang Diketahui, Kisah Sedih di Balik Nama Punggung Jersey Virgil van Dijk
Pada musim 2019-2020, gelandang asal Wales hanya bermain sebanyak 15 laga dari 26 pertandingan Juventus di Liga Italia.
Hal lain yang membuat Ramsey tidak berkembang adalah posisinya yang diubah oleh Maurizio Sarri.
Ramsey disebut frustrasi akibat bermain sebagai trequartista yakni posisi di belakang striker, ia lebih senang bermain sebagai gelandang tengah.
Di sisi lain, cedera berulang yang menghantam juga membuat kariernya redup bersama I Bianconeri.
Baca Juga: Real Madrid Diminta Relakan Achraf Hakimi Bertahan di Dortmund Lagi
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Dailymail.co.uk, football-italia.net |
Komentar