BOLASPORT.COM - Selama mengarungi ketatnya kompetisi Liga 1 hingga musim 2020, ada tim yang cukup menakutkan bagi Persija Jakarta, namun bukan Persib Bandung.
Seperti diketahui, Persija Jakarta dan Persib Bandung ketika bertanding memiliki rivalitas yang cukup tinggi.
Akan tetapi di balik itu, Persib Bandung bukanlah tim yang tidak pernah dikalahkan oleh Persija Jakarta.
Baca Juga: Ketum Jakmania Akan Siapkan Cara untuk Selamatkan Persija dari Ini
Persija berhasil mengalahkan Persib selama dua kali dalam enam pertemuan sepanjang periode Liga 1 atau sejak tahun 2017.
Namun, ada salah satu tim yang cukup menakutkan alias yang belum bisa dikalahkan Macan Kemayoran selama era Liga 1.
Padahal Persija Jakarta merupakan tim yang tidak boleh dianggap sebelah mata dalam menatap ketatnya persaingan Liga 1.
Baca Juga: Ketua PSSI-nya Malaysia Sempat Mengira Pemain Ini Bukan dari Indonesia
Terlebih, Persija berhasil menjadi yang juara pada Liga 1 musim 2018 dengan menempati posisi puncak hingga akhir kompetisi.
Pasukan Ibukota mampu mengangkat piala Liga 1 2018 setelah mengoleksi 62 poin.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com, Transfermarkt.com |
Komentar