Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Masih Sesuaikan Protokol Kesehatan dari FIFA dan Pemerintah untuk Timnas dan Klub

By Wila Wildayanti - Senin, 15 Juni 2020 | 15:15 WIB
Logo PSSI.
Logo PSSI.

BOLASPORT.COM - PSSI hampir memastikan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 akan berlanjut, dan saat ini masalah protokol kesehatan masih disesuaikan dengan FIFA dan pemerintah.

Sebelumnya PSSI memberikan opsi kepada klub Liga 1 dan Liga 2 untuk menggelar kompetisi pada September atau Oktober 2020.

Hal dicetuskan saat PSSI melakukan rapat bersama dengan klub-klub Liga 1 dan Liga 2 pada, Selasa, 6 Juni 2020.

Tentu saja dengan opsi yang diberikan oleh PSSI kepada klub-klub Liga 1 dan Liga 2, melalui pertimbangan beberapa hal yang harus diterapkan.

Baca Juga: Daripada Diajak Nikah, Valentino Rossi Lebih Senang Batal Pensiun dari MotoGP

Masalah utama yang harus menjadi perhatian PSSI tentu saja mengenai teknis dan beberapa hal seperti regulasi baru.

Hal-hal teknis yang menyangkut protokol kesehatan atau protap terkait adanya wabah virus corona (covid-19).

Sebelumnya PSSI menyatakan sudah memiliki protokol kesehatan yang dibuat oleh tim dokter PSSI.

Tentu saja saat itu PSSI masih mengadopsi arahan dari FIFA dan untuk saat ini baru akan disesuaikan dengan protokol kesehatan dari Kementerian Kesehatan dan Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen (Sekertaris Jendral) PSSI, Yunus Nusi mengungkapkan jika PSSI telah menyiapkan protokol kesehatan.

"Protokol Kesehatan sudah kami bukukan, tinggal dibagikan ke klub, termasuk suporter sebagai panduan. Itu termasuk protap untuk timnas juga," kata Yunus Nusi Kepada BolaSport.com.

Namun, meski menyatakan sudah ada protokol kesehatan Yunus Nusi mengatakan hingga saat ini belum difinalisasi.

Hal itu karena masih harus disesuaikan dengan protokol dari pemerintah dan FIFA.

“Iya, tapi belum difinalisasi. Karena harus dipadukan juga dengan yang dari FIFA, Kemenpora, Kemenkes, dan tentunya gugus tugas Covid-19,” ucapnya.

Tak hanya itu, pria yang juga menjadi salah satu Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu mengatakan bahwa untuk protokol kesehatan timnas dan klub Liga 1 serta Liga 2 tidak berbeda jauh.

Hanya saja ada beberapa perbedaan diperlakuan saja, kalau untuk klub dipersiapkan untuk pertandingan dan untuk timnas diberlakukan buat Pemusatan Latihan (TC).

Baca Juga: AFF Konfirmasi Pelaksanaan Piala AFF 2020, Ini Jadwalnya

“Ada pembedaan di perlakuan saja kalaubuat timnas dan Liga 1 dan Liga 2,” ujar Yunus.

Hal itu pun dibenarkan oleh Dokter timnas Indonesia, Dokter Syarief Alwi.

“Sudah ada. Pastinya ada perbedaan untuk itu, hanya saja garis besarnya pada umumnya hampir sama,” tutur Syarief Alwi saat dihubungi terpisah.

Untuk penerapan protokol kesehatan bila sesuai dengan petunjuk FIFA terkait virus corona dengan ‘pertimbangan medis untuk kembali ke aktivitas sepak bola’ ada beberapa langkah-langkah untuk memfasilitasi kembalinya kegiatan sepak bola.

Dari regulasi FIFA selama kondisi tersebut, penting untuk menyoroti panduan yang bertujuan mencegah penyebaran virus corona dan komplikasi yang mungkin timbul dari infeksi.

Implementasi dari langkah-langkah ini tetap penting untuk diterapkan bagi semua klub ataupun timnas.

Dalam hal ini dibagi menjadi tiga hal, yakni kebersihan dan jarak (dalam lingkungan pelatihan dan kompetitif, termasuk fasilitas pelatihan dan stadion), kemudian menguji dan memantau jika perlu (terkait dengan pelaksanaan serta hasil rapid/swab/PCR test), serta tindakan pencegahan dan fasilitas perjalanan (termasuk saat menginap di hotel).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, kembali mencatatkan rekor pribadi usai mencetak satu gol di laga Blaugrana vs Real Mallorca. Barcelona melakoni laga comeback di Liga Spanyol pasca-pandemi COVID-19 dengan menghadapi tuan rumah Real Mallorca, Sabtu (13/6/2020) atau Minggu dini hari WIB. Bermain di Estadio de Son Moix, skuad Quique Setien sukses menggulung Mallorca dengan skor mencolok 4-0. Gol-gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Arturo Vidal (menit ke-2), Martin Braithwaite (37'), Jordi Alba (79') dan Lionel Messi (90+3'). Dengan kemenangan tersebut, Barcelona masih memimpin klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 61 poin atau unggul 5 poin dari peringkat kedua, Real Madrid. #barcelona #laliga #ligaspanyol #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Ducati Prediksi Duet Marquez-Bagnaia Selevel dengan Rossi-Lorenzo daripada Marquez-Lorenzo yang Gagal di Honda

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X