Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Kylian Mbappe, Pemain Real Madrid Ini adalah Penyerang Prancis Terlengkap

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 15 Juni 2020 | 21:00 WIB
Karim Benzema mencetak gol buat Real Madrid dalam laga melawan Atletico Madrid pada pekan ke-22 Liga Spanyol, Sabtu (1/2/2020), di Santiago Bernabeu.
TWITTER @REALMADRID
Karim Benzema mencetak gol buat Real Madrid dalam laga melawan Atletico Madrid pada pekan ke-22 Liga Spanyol, Sabtu (1/2/2020), di Santiago Bernabeu.

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih timnas Prancis, Raymond Domenech, menyebut Karim Benzema sebagai penyerang Prancis terlengkap.

Karim Benzema sudah bermain untuk Real Madrid selama 11 musim.

Benzema bergabung dengan Real Madrid pada 2009 dari Olympique Lyon dengan mahar 35 juta euro ata setara dengan 561 miliar rupiah.

Sampai saat ini, Benzema telah bermain lebih dari 500 laga, lebih tepatnya 502 pertandingan bersama Los Blancos di semua kompetisi.

Dari 502 pertandingan, pemain asal Prancis itu telah mencetak 241 gol dan 133 assist di semua kompetisi.

Baca Juga: Berkat Cristiano Ronaldo, Chiellini Akui Juventus Bisa Tampil Beda

Jumlah gol tersebut menempatkan Benzema sebagai pencetak gol terbanyak keempat Real Madrid sepanjang sejarah.

Hanya ada nama Cristiano Ronaldo, Raul Gonzalez, dan Alfredo Di Stefano yang berada di atas Benzema.

Benzema juga telah mempersembahkan 2 gelar Liga Spanyol, 2 gelar Copa del Rey, 2 gelar Piala Super Spanyol, 4 gelar Liga Champions, 3 gelar Piala Super Eropa, dan 4 gelar Piala Dunia Klub.

Pemain keturunan Aljazair itu memang lebih bersinar ketika bergabung dengan Real Madrid.

Mantan pelatih timnas Prancis, Raymond Domenech, juga tak lepas memberikan pujiannya kepada Benzema.

Baca Juga: Jadon Sancho Tak Tertandingi, Cepat, Pintar, dan Berkualitas

Dilansir oleh BolaSport.com dari Sportskeeda, Domenech menyebut Benzema sebagai pemain yang bisa menyesuaikan dengan kondisi yang ada.

Karim Benzema tampak semringah setelah membawa Real Madrid unggul 2-0 ketika melawan Espanyol pada Sabtu (7/12/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.
TWITTER.COM/REALMADRID
Karim Benzema tampak semringah setelah membawa Real Madrid unggul 2-0 ketika melawan Espanyol pada Sabtu (7/12/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.

Pelatih yang menangani timnas Prancis dari 2004 hingga 2010 itu menyebut Benzema sebagai penyerang yang paling lengkap.

"Benzema bukan seorang pembunuh (dalam hal mencetak gol). Dia seperti bunglon, dia perlu menyentuh bola," kata Domenech.

"Dia dibentuk oleh Real Madrid. Dia berasal dari Lyon dalam situasi sulit. Dia adalah fenomena olahraga. Secara mental, dia kuat."

Baca Juga: Liga Spanyol Dimulai Lagi, Real Madrid Bakal Bagi-bagi Jersey Pemain

"Dia akan tetap berada di antara para pemain hebat seperti (Michel) Platini di Juventus atau (Eric) Cantona di Manchester United."

"Benzema adalah penyerang Prancis paling lengkap saat ini," ucap Domenech melanjutkan.

Domenech juga menyebut bahwa pemain 32 tahun itu memiliki keuntungan lebih dibandingkan Kylian Mbappe.

Domenech juga menyebutkan bahwa Benzema bisa melakukan apa pun sebagai penyerang di Real Madrid.

"Keuntungan yang dia miliki dibandingkan Mbappe, misalnya, adalah dia berusia sepuluh tahun lebih tua," ujar Domenech.

Baca Juga: Tak Ada Kesempatan Lagi bagi Bale di Real Madrid kalau Tidak Sekarang

"Dia memiliki karier lain. Mbappe, dalam sepuluh tahun, mungkin memiliki latar belakang teknis yang sama."

"Benzema mampu bermain, melakukan upaya, menciptakan gerakan untuk orang lain dan menggunakan orang lain untuk menempatkan dirinya dalam posisi mencetak gol."

"Dia benar-benar menemukan tempatnya dalam sembilan setengah tahun ini (di Real Madrid)."

"Dia memiliki kecerdasan lebih ketika bermain dibandingkan dengan yang lain," tutur Domenech.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Sportskeeda, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X