BOLASPORT.COM - Promotor tinju, Frank Warren, bingung melihat kondisi Dillian Whyte yang belum mendapatkan jadwal perebutan gelar sabuk juara WBC.
Sabuk gelar juara WBC saat ini dipegang oleh Tyson Fury yang didapatkan saat mengalahkan Deontay Wilder pada Februari lalu di Las Vegas, Amerika Serikat.
Lalu, Deontay Wilder mengaktifkan klausul kontrak untuk pertandingan ulang sekaligus menjadikan pertandingan trilogi sebagai balas dendam atas gelar juara yang direbut Fury.
Warren kemudian menyalahkan promotor yang menangani Whyte, Eddie Hearn, yang tidak becus menangani jadwal pertandingan perebutan sabuk juara kelas WBC.
Baca Juga: Kisah Debut 3 Wonderkid Timnas Indonesia di Eropa, Terbaru Witan Sulaiman
Dia meminta Whyte untuk mempertanyakan kinerja Hearn sejauh ini yang dianggapnya telah gagal.
Kegagalan itu karena petinju berjuluk The Body Snatcher sudah mendekat 1000 hari sebagai penantang nomor satu untuk gelar WBC, tapi tidak mendapat kejelasan atas perebutan sabuk gelar juaranya.
Selain itu, Hearn juga disebutkan malah setuju kesepakatan pertandingan Tyson Fury melawan Anthony Joshua dalam perebutan sabuk gelar juara dunia tak terbantahkan.
Warren pun merasa prihatin, dan yakin jika Whyte bersama dirinya, dipastikan akan mendapatkan pertandingan yang diinginkannya.
Baca Juga: Pensiun saat di Puncak Karir, Petarung UFC ini Dukung Henry Cejudo
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | thesun.co.uk |
Komentar