BOLASPORT.COM - CEO KTM, Stefan Pierer, mengungkap alasan pembalap andalan mereka, Pol Espargaro, belum menandatangani kontrak untuk bergabung dengan tim Repsol Honda.
Bursa kepindahan MotoGP untuk musim 2021 kian panas setelah tersiar kabar bahwa pembalap Red Bull KTM, Pol Espargaro, akan berlabuh ke terkuat saat ini, Respol Honda.
Hingga musim lalu, Repsol Honda masih kesulitan mendapatkan rekan setim yang bagus bagi Marc Marquez seusai Dani Pedrosa pensiun pada akhir tahun 2018.
Status dream team yang sempat disandang setelah berhasil memboyong Jorge Lorenzo sirna karena rekrutan baru mereka tampil mengecewakan di atas motor RC213V.
Tak heran jika kini pandangan tim pabrikan asal Jepang itu mengarah ke Pol Espargaro.
Baca Juga: Sang Kakak Sebut Sulit Bagi Pol Espargaro Tolak Pinangan Honda
Dalam beberapa musim terakhir, Espargaro tampil cukup menjanjikan bersama motor RC-16 produksi KTM.
Hal tersebut membuat Espargaro kini dinilai bakal menjadi tandem yang tepat untuk Marquez.
Apalagi, mereka pernah berada di tim yang sama saat masih membalap di level junior.
Selain itu, Espargaro juga diprediksi akan menjadi sosok yang bisa memberi stimulus kepada Marquez agar tampil lebih baik.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | speedweek.com |
Komentar