BOLASPORT.COM - Ansu Fati dan Lionel Messi berhasil membawa Barcelona menang atas Leganes pada laga pekan ke-29 Liga Spanyol, Selasa (16/6/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Barcelona berhasil menekuk Leganes pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Camp Nou.
Gol-gol Barcelona dicetak oleh dua pemain berbeda, yakni Ansu Fati (menit ke-42) dan Lionel Messi (69').
Berkat kemenangan ini, Barcelona menjauhkan keunggulannya dengan Real Madrid menjadi 5 poin.
Blaugrana saat ini memuncaki klasemen dengan 64 poin, sedangkan Real Madrid mengoleksi 59 poin dan baru bermain pada Kamis (18/6/2020) waktu setempat.
Baca Juga: BABAK I - Gol Ansu Fati Bawa Barcelona Unggul atas Leganes
Baca Juga: VIDEO - Lionel Messi Gocek dari Tengah Lapangan Sampai Dikeroyok di Kotak Penalti
Jalannya Pertandingan
Barcelona langsung tancap gas ketika babak pertama berlangsung di Stadion Camp Nou.
Lionel Messi berusaha untuk melakukan serangan pada menit ke-24 melalui situasi tendangan bebas.
La Pulga memberikan umpan lambung menggunakan kaki kirinya yang mengarah ke dalam kotak penalti Leganes.
Namun, bola berhasil diamankan oleh kiper tim tandang, Ivan Cuellar.
Baca Juga: Demi Timnas Spanyol, Gerard Pique Rela Wajahnya Sampai Terluka
Barcelona, yang berhasil mendominasi babak pertama dengan persentase penguasaan bola sebesar 79 persen, baru berhasil membuka keunggulan pada menit ke-42.
Menerima umpan dari Junior Firpo, Ansu Fati dengan apik mengontrol bola.
Ansu Fati kemudian melepaskan tendangan voli kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Bola berhasil melewati jangkauan Cuellar dan masuk ke sudut kiri bawah gawang Leganes.
Skor 1-0 untuk keunggulan Barcelona bertahan hingga turun minum.
GOAL! GOAL! GOAL! GOAL! GOAL! GOAL! GOAL! GOOOOOOOOOOAL! @ANSUFATI GIVES BARÇA THE LEAD! 1-0! pic.twitter.com/lWPC2lKVlR
— FC Barcelona (@FCBarcelona) June 16, 2020
Babak kedua dimulai, Barcelona kembali berusaha untuk memperbesar keunggulan.
Usaha tim tuan rumah untuk kembali mencetak gol berhasil dilakukan pada menit ke-64.
Nelson Semedo kali ini memberikan umpan ke dalam kotak penalti Leganes setelah mendapat umpan dari Lionel Messi.
Antoine Griezmann kemudian mengontrol bola dan menjebloskan bola ke gawang Ivan Cuellar.
Namun, setelah melihat tayangan ulang melalui Video Assistant Referee (VAR), wasit Juan Martinez menganulir gol karena Nelson Semedo sudah terlebih dahulu terperangkap offside.
Baca Juga: Antoine Griezmann Masih Mengecewakan, Pelatih Barcelona Beri Pembelaan
Skor 1-0 masih bertahan untuk keunggulan Barcelona.
Petaka kembali hadir untuk tim tandang setelah Jonathan Silva mendorong Lionel Messi di dalam kotak penalti Leganes pada menit ke-69.
Juan Martinez memberikan penalti kepada Barcelona.
Lionel Messi pun tampil sebagai algojo untuk menuntaskan misinya menggandakan keunggulan Barcelona.
La Pulga melepaskan tendangan kaki kiri yang membuat bola mengarah ke sudut kiri bawah gawang Leganes.
Skor 2-0 untuk Barcelona tetap tidak berubah hingga pertandingan selesai.
GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! GOAL #MESSI! FROM THE PENALTY SPOT! 2-0! pic.twitter.com/EgdZfZpfKE
— FC Barcelona (@FCBarcelona) June 16, 2020
THERE'S N⚽️ PLACE LIKE H⚽️ME! pic.twitter.com/xpuygN0oSC
— FC Barcelona (@FCBarcelona) June 16, 2020
Barcelona 2-0 Leganes (Ansu Fati 42', Lionel Messi 69'-pen)
Susunan pemain Barcelona dan Leganes:
Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 20-Sergi Roberto (2-Nelson Semedo 71'), 3-Gerard Pique (23-Samuel Umtiti 73'), 15-Clement Lenglet, 24-Junior Firpo; 4-Ivan Rakitic, 8-Arthur (28-Ricard Puig 73'), 5-Sergio (22-Arturo Vidal 63'); 10-Lionel Messi, 17-Antoine Griezmann, 31-Ansu Fati (9-Luis Suarez 54')
Pelatih: Quique Setien
Leganes (4-2-3-1): 1-Ivan Cuellar; 3-Unai Bustinza, 15-Rodrigo Tarin, 12-Chidozie Awaziem, 5-Jonathan Silva (24-Kevin Rodriguez); 8-Jose Recio (26-Bryan Gil 85'), 21-Ruben Perez, 19-Aitor Ruibal, 6-Roque Mesa (20-Roger Assale 46'), 17-Javier Eraso (23-Ibrahim Amaodu 63'); 9-Miguel Angel Guerrero (18-Guido Carillo 71')
Pelatih: Javier Aguirre
Wasit: Juan Martinez
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Whoscored, livescore |
Komentar