Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ukir 100 Nirbobol di Bawah 200 Penampilan, Jan Oblak Lampaui Rekor Kiper Legendaris Barcelona

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 18 Juni 2020 | 12:45 WIB
Aksi kiper Atletico Madrid, Jan Oblak,  saat melawan Osasuna pada pekan ke-29 Liga Spanyol, Kamis (18/6/2020) dini hari WIB.
TWITTER.COM/MARCAINENGLISH
Aksi kiper Atletico Madrid, Jan Oblak, saat melawan Osasuna pada pekan ke-29 Liga Spanyol, Kamis (18/6/2020) dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak, membuat catatan fantastis melampaui rekor milik kiper legendaris Barcelona, Miguel Reina.

Jan Oblak meraih pencapaian tersebut dalam laga Liga Spanyol antara Atletico Madrid melawan Osasuna di Stadion El Sadar, Kamis (18/6/2020) dini hari WIB.

Dalam laga itu, Jan Oblak berhasil menjaga gawangnya tak kebobolan sama sekali sementara timnya menceploskan lima gol ke gawang Osasuna.

Gol Atletico Madrid masing-masing dicetak Joao Felix (27', 56'), Marcos Llorente (79'), Alvaro Morata (82'), dan Yannick Carrasco (88').

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Titisan Cristiano Ronaldo dan Pembunuh Liverpool Meledak, Atletico Pesta Gol

Adapun keberhasilan Oblak dalam menjaga gawangnya tersebut membuatnya mencatatkan sejarah dengan torehan 100 clean sheet alias nirbobol.

Seperti dilansir BolaSport.com dari Opta, Oblak menjadi kiper tercepat yang bisa mencapai 100 nirbobol dengan hanya 182 penampilan liga.

Pemain berpaspor Slovenia ini sukses melampaui rekor Miguel Reina yang meraih 100 nirbobol setelah 222 pertandingan.

Oblak sendiri mengatakan bahwa dirinya tak terlalu memperhatikan statistik tentang dirinya.

Baca Juga: Statistik Fantastis Jan Oblak Sejak Bergabung dengan Atletico Madrid

Namun, kiper berusia 27 tahun ini mengaku ingin meningkatkan pencapaiannya.

"Saya merasa sangat baik. Rasanya seperti kami tidak vakum selama tiga bulan," kata Oblak seperti dilansir BolaSport.com dari Twitter Atletico Madrid.

"Sejujurnya, saya tidak terlalu memperhatikan statistik. Tapi, saya mendengar apa yang orang katakan."

"Ini adalah torehan yang bagus, tetapi saya harap ini tidak berhenti begitu saja," tutur eks pemain Benfica ini mengakhiri.

Baca Juga: Kalahkan Liverpool, Diego Simeone Sebut Jan Oblak seperti Lionel Messi

Oblak telah membuktikan dirinya sebagai salah satu kiper terbaik di dunia sejak bergabung dengan Atletico pada tahun 2014.

Kiper berpostur 188 cm ini pernah merasakan kesuksesan menjuarai Liga Europa, Piala Super Eropa, dan Piala Super Spanyol bersama Atletico.

Selain itu, dia juga mencatatkan lebih banyak nirbobol daripada kiper lainnya dalam sejarah Atletico.

Dia pun merupakan orang asing pertama yang menorehkan 100 nirbobol di Liga Spanyol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Twitter, Opta
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136