BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Otavio Dutra, tidak lupa dengan hari kelahiran mantan klubnya, Persebaya Surabaya.
Seperti diketahui, Otavio Dutra merupakan salah satu pemain Persija Jakarta yang sempat berseragam Persebaya Surabaya.
Selain Otavio Dutra, ada nama Evan Dimas juga pilar Persija Jakarta yang pernah memperkuat Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Kisahkan Kedatangannya, Muhammad Ilham Awalnya Tak Mau Ke Persija
Dutra kini menjadi kekuatan utama dari Persija, sejak kedatangannya pada 1 Januari 2020.
Pemain naturalisasi Indonesia asal Brasil tersebut diikat kontrak oleh Macan Kemayoran selama dua tahun.
Otavio Dutra sudah mengoleksi satu gol dari satu kali penampilannya di Liga 1 2020 bersama Persija Jakarta.
Baca Juga: Jika Bisa Beli Umur, Mantan Pemain Persib ini Mau Ke Persija Sekarang
Tentu ini menjadi pembuktian kalau Dutra menjadi salah satu rekrutan bagus Persija musim ini.
Persija Jakarta sendiri mendatangkan bek berpostur 190 cm tersebut dari Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Saat Juara Liga 1 2018, Persija Paling Beringas Di Kandang Lawan
Meskipun Otavio Dutra tidak lagi menjadi bagian dari Persebaya musim ini, ia masih ingat ulang tahun dari klub kebanggaan masyarakat Surabaya tersebut.
Perlu diketahui, tepat hari ini, 18 Juni 2020, Persebaya Surabaya merayakan hari jadinya yang ke-93.
Baca Juga: Eks Timnas Indonesia ini Bicara Soal Kiper Asing Terakhir Persija
Otavio Dutra sebagai mantan pemain Persebaya pun turut menyampaikan ucapan ulang tahun untuk Persebaya melalui media sosialnya, Kamis (18/6/2020).
"HBD Persebaya yang ke-93 tahun, sukses selalu," kata Dutra seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, 18 Juni 2020.
Baca Juga: Pemain yang Jatuhkan Lionel Messi Ini Pernah Bikin Kaget Real Madrid
Tidak hanya mengucapkan, Otavio Dutra pun mengaku sangat bahagia dapat membela Persebaya Surabaya.
Terlebih, Dutra juga merasa senang karena pernah menjadi pemain bertahan yang produktif untuk mencetak gol kala membela Persebaya.
"Saya selalu sangat bahagia dan bersyukur selama lima tahun menjadi bagian darimu (Persebaya)," tutur mantan pemain timnas Indonesia tersebut.
Baca Juga: Meski Terlihat Sangar, Eks Pilar Persija dan Persib Ini Punya Sifat Unik
"Bahkan lebih bahagia karena dalam lima tahun tersebut saya menjadi bek dengan gol terbanyak dalam sejarah Persebaya sampai saat ini. Terima kasih dan dirgahayu Persebaya," ujar Dutra.
Dikutip oleh BolaSport.com dari Soccerway, Otavio Dutra menyumbangkan enam gol selama memperkuat Persebaya Surabaya.
Dalam ucapan lewat unggahan Instagram-nya, Dutra juga menampilkan beberapa foto ketika momen emosional bersama Persebaya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Instagram, Soccerway |
Komentar