BOLASPORT.COM - Tim Bundesliga, RB Leipzig, berburu penyerang baru setelah kehilangan Timo Werner yang resmi dibeli Chelsea.
Chelsea mengumumkan perekrutan Timo Werner dari RB Leipzig pada Kamis (18/6/2020).
Werner rencananya baru akan bergabung dengan rekan-rekannya di Chelsea pada Juli mendatang.
Saat ini, Werner akan fokus merampungkan kompetisi musim 2019-2020 bersama RB Leipzig.
Kehilangan pemain timnas Jerman itu di musim depan tentu akan memberikan dampak yang besar bagi Leipzig, terlebih lagi ia juga memiliki kontribusi besar di musim ini.
Menurut catatan Transfermarkt, Werner telah memainkan 43 pertandingan di seluruh kompetisi musim ini bersama Leipzig dengan menorehkan 32 gol dan 13 assist
Baca Juga: Starting XI Real Madrid vs Valencia - Duet BH Siap Gempur Lawan
Dilansir BolaSport.com dari Le10Sport, Jumat (19/6/2020), Leipzig dikabarkan sudah memburu penyerang baru untuk menggantikan posisi Werner.
Sebagai penggantinya, Die Bullen diklaim akan memburu striker andalan AS Monaco, Wissam Ben Yedder, pada bursa transfer musim panas 2020.
Peluang untuk mendapatkan Ben Yedder terbilang cukup besar lantaran sang pemain mulai meragukan masa depannya di Monaco.
Pada musim ini, Monaco tampil mengecewakan dan hanya finis di posisi ke-9 klasemen akhir Liga Prancis.
Padahal, Ben Yedder sangat subur musim ini dengan catatan 31 penampilan di seluruh kompetisi dengan torehan 19 gol dan 9 assist.
Catatan golnya di Liga Prancis bahkan menyamai striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, dengan 18 gol.
Baca Juga: Seperti Barcelona, Klub Liga Spanyol Ini Juga Rekrut Pemain Darurat
Leipzig harus bersiap menguras kantong jika ingin mendatangkan sang striker karena harganya sangat mahal.
AS Monaco dilaporkan hanya mau melepas pemain timnas Prancis dengan harga 40 juta euro atau sekitar Rp 634 miliar.
Leipzig juga harus bersaing dengan Manchester United dalam mendapatkan Ben Yedder.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Le10Sport, Transfermarkt.com |
Komentar