BOLASPORT.COM - Presiden Persebaya Surabaya, Azrul Ananda, mengungkapkan target klubnya dalam usia yang sudah 93 tahun adalah bersaing di jalur juara.
Persebaya Surabaya tepat menginjak umur 93 tahun pada hari Kamis (18/6/2020).
Sayangnya, ulang tahun kali ini harus dirasakan secara berbeda oleh klub berjulukan Bajul Ijo karena dunia sedang dilanda oleh pandemi COVID-19.
Untuk itu, Presiden Persebaya, Azrul Ananda, berharap kepada seluruh pendukung Bajul Ijo untuk bisa menjaga diri.
Menurut Azrul, jika bonek sehat, maka Persebaya juga sehat.
Baca Juga: VIDEO - Bocah Ajaib Korea Tendang Sergio Ramos 3 Kali sampai Sempoyongan, Kartu Merah
Momen ini merupakan ulang tahun keempat Persebaya di mana Azrul Ananda menjabat sebagai presiden klub.
Ia menaiki jabatan tersebut usai periode kelam Persebaya akibat dualisme pada 2011-2016.
Diungkapkan oleh Azrul Ananda jika pada ulang tahun yang keempat saat menjabat sebagai presiden klub ini, seharusnya Persebaya memiliki target untuk bersaing merebut gelar juara Liga 1 2020.
Setelah pada musim lalu Bajul Ijo berhasil finis di posisi runner-up, target tersebut sangat realistis bagi Persebaya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar