BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, berpesan kepada timnas U-19 Indonesia agar melakukan persiapan yang benar jelang Piala Dunia U-20 2021.
Piala Dunia U-20 secara resmi akan di mulai pada tahun 2021 tepatnya bulan Mei.
Sebagai tuan rumah, Indonesia pun akan ambil bagian dalam ajang tersebut.
Oleh sebab itu kini timnas U-19 Indonesia hanya memiliki waktu tak lebih dari satu tahun untuk mempersiapkan diri.
Menanggapi hal tersebut, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra ingin pelatih timnas U-19 Indonesia dapat memanfaatkan waktu yang ada untuk melakukan persiapan.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Ikut Liga 1 2020? Ini Kata Pelatih Bali United
"Ini semua tergantung pelatih kepala Timnas," kata Stefano, dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali.
"Mudah-mudahan dia bisa punya persiapan yang benar sebelum Piala Dunia," ucap Stefano.
Lebih lanjut lagi, pria yang sering disapa Teco ini berharap nantinya di Piala Dunia U-20 2021, timnas Indonesia bisa berbicara banyak.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Tribun Bali |
Komentar