BOLASPORT.COM - Persib Bandung yang skuadnya terdapat mantan pemain Persija dan timnas Singapura harus menelan kekalahan dari tim juru kunci kala, PSAP Sigli.
Hal itu terjadi ketika Persib Bandung di Liga Indonesia 2011/2012 yang diisi oleh beberapa eks pemain Persija seperti Jendri Pitoy, Abanda Herman, Tony Sucipto, dan Aliyudin.
Selain mantan pilar Persija, saat itu Persib Bandung juga diisi oleh eks pemain timnas Singapura, Noh Alam Shah.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Ikut Liga 1 2020? Begini Jawaban Indra Sjafri
Meski diisi oleh para pemain top, Persib tidak terhindar dari kekalahan pada Liga Indonesia 2011/2012.
Salah satu kekalahan tim dengan julukan Maung Bandung tersebut yang cukup mengagetkan ketika Persib berhasil dikalahkan tim juru kunci Liga Indonesia kala itu, PSAP Sigli.
Baca Juga: Pemain Persija Riko Simanjuntak Dulu Punya Posisi Selain Jadi Winger
PSAP Sigli yang dilatih oleh Jessy Mustamu saat jelang melawan Persib Bandung pekan ke-31 Liga Indonesia 2011/2012, sedang menempati posisi peringkat ke-18 atau di dasar klasemen.
Tentu di atas kertas, seharusnya Persib Bandung di bawah asuhan Robby Darwis dapat mengalahkan PSAP Sigli.
Akan tetapi, Persib harus menelan kenyataan pahit ketika dijamu PSAP Sigli di Stadion Kuta Asan, Sigli, Aceh.
Baca Juga: Alasan Pemain Persija ini Pilih Marko Simic daripada Bambang Pamungkas
Tim asal Kota kembang tersebut menelan kekalahan 0-3 atas skuad besutan Jessy Mustamu pada pekan ke-31 Liga Indonesia 2011/2012 pada 22 Juni 2012.
Tiga gol kemenangan PSAP Sigli berhasil dicetak oleh dua gol Abu Bakar Bah (5' dan 22') serta satu gol dari Camara Sekou lima menit jelang pertandingan selesai.
Baca Juga: Eks Pemain Persib Buka-bukaan Soal Pandangannya Gaji di Liga Thailand
Meskipun meraih tiga poin, PSAP Sigli tetap menempati posisi juru kunci Liga Indonesia 2011/2012 dengan meraih 27 poin.
Sementara itu, Persib Bandung berada di posisi kesembilan dengan menorehkan 40 poin.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | berbagai sumber |
Komentar