BOLASPORT.COM - Mantan pemain asing Pelita Jaya asal Malaysia, Safee Sali, membeberkan alasan menolak tawaran dari Persib Bandung pada 2011 silam.
Mantan pemain timnas Malaysia, Safee Sali, menjadi satu-satunya pemain asal Negeri Jiran yang pernah bermain di Liga Indonesia.
Pemain 36 tahun itu pertama kali merumput di Liga Indonesia ketika bergabung dengan Pelita Jaya pada 2011.
Selama dua musim bermain bersama Young Guns, Safee mencatatkan 42 penampilan dan sukses membukukan 27 gol.
Baca Juga: Bukan karena Liga Lebih Bagus, Pemain Malaysia Tak Mau ke Indonesia karena Takut
Dilansir Bolasport.com dari Goal Malaysia, Safee bercerita tentang awal keputusannya menyeberang dari Malaysia ke Indonesia.
Saat itu sebenarnya Safee mendapat banyak tawaran dari klub di Tanah Air, termasuk Persib Bandung.
"Pada saat itu ada tiga klub yang memberikan tawaran. Ya, Persib Bandung adalah salah satunya," tutur Safee Sali.
"Tapi saya pikir Pelita Jaya memberikan kesempatan yang terbaik untuk saya supaya bisa mendapatkan menit bermain, apalagi kandangnya di Jakarta, sesuai keinginan saya."
Baca Juga: Soal Kebijakan Gaji Bulan Juli, Begini Tanggapan Tira Persikabo
"Itulah kenapa saya waktu itu menerima tawaran mereka (Pelita Jaya)," kata Safee lagi.
Safee mengungkapkan bahwa di masa awal kepindahannya ke Indonesia dirinya sempat kesulitan beradaptasi.
Namun seiring berjalannya waktu, mantan pemain Johor Darul Tazim itu sangat menikmati pengalamannya berlaga di kasta tertinggi sepak bola nasional.
Bahkan, karena penampilan apiknya di musim pertama, Safee dipercaya untuk memakai ban kapten dalam gelaran ISL 2012.
"Pertamanya saya merasa aneh berada di sana (Indonesia), berlatih bersama teman baru dan lingkungan baru," tuturnya.
Baca Juga: Sergio Ramos Kembali Berasa Bak Striker untuk Real Madrid Musim Ini
"Tapi mereka sangat ramah dan dalam waktu singkat saya sudah terbiasa dengan rutinitas di sana."
"Jika kita mundur sedikit, apapun yang kamu pikirkan tentang kualitas pemain di sini (Malaysia) dan di sana), kita semua hampir mirip dalam hal permainan," tandasnya.
Safee Sali bermain dalam 42 pertandingan dan mencetak 27 gol untuk Pelita Jaya.
Pada musim 2013, Safee sebenarnya sudah direkrut oleh Arema FC.
Hanya saja, momok timnas Indonesia di Piala AFF 2010 itu menerima tawaran pinjaman dari JDT karena mendengar wacana pemberian sanksi FIFA untuk Indonesia.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Goal Malaysia |
Komentar