BOLASPORT.COM - AC Milan akan bertamu ke markas Lecce untuk melakoni partai pekan ke-26 Liga Italia tanpa ditemani striker andalan mereka, Zlatan Ibrahimovic.
AC Milan akan kembali melanjutkan aksi di ajang Liga Italia 2019-2020 dengan menghadapi Lecce.
Pada pertandingan ini, tim besutan Stefano Pioli itu tidak akan diperkuat striker andalannya, Zlatan Ibrahimovic.
Seperti diketahui, Ibrahimovic mengalami cedera ketika musim sedang dihentikan.
Kini, striker berusia 38 tahun itu masih menjalani pemulihan.
Baca Juga: Inter Milan Berani Sesumbar soal Transfer Gagal Barcelona untuk Lautaro Martinez
Sebagai gantinya, Pioli memasang Ante Rebic sebagai ujung tombak I Rossoneri.
Rebic akan ditopang oleh Hakan Calhanoglu yang berperan sebagai gelandang serang.
Sementara itu, di lini pertahanan, Pioli masih memercayakan duet Simon Kjaer dan Alessio Romagnoli.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | twitter.com/acmilan |
Komentar