Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Spanyol - Sergio Ramos Cetak Gol ala Lionel Messi, Real Madrid Gusur Barcelona

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 25 Juni 2020 | 05:06 WIB
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Osasuna dalam partai Liga Spanyol, Minggu (9/2/2020).
TWITTER.COM/REALMADRID
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Osasuna dalam partai Liga Spanyol, Minggu (9/2/2020).

BOLASPORT.COM - Real Madrid sukses menggusur Barcelona dari puncak klasemen sementara Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Mallorca dengan skor 2-0 pada pekan ke-31, Rabu (24/6/2020) di Stadion Alfredo Di Stefano.

Dua gol Real Madrid dicetak oleh Vinicius Junior (menit ke-19) dan Sergio Ramos (56').

Gol kedua Real Madrid yang dicetak oleh Sergio Ramos dibuat dengan proses yang menarik.

Ramos mencetak gol tersebut melalui free-kick indah dengan kaki kanannya.

Pemain timnas Spanyol itu mengarahkan tendangannya ke kanan gawang dan membuat kiper RCD Mallorca, Manola Reina, tak berdaya.

Gol tersebut mirip dengan free-kick yang biasa dicetak oleh megabintang Barcelona, Lionel Messi.

Seperti diketahui, Messi kerap kali mencetak gol lewat tendangan bebas.

Sepanjang kariernya, pemain timnas Argentina itu telah mencetak 46 gol lewat free-kick.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Hujani 24 Tembakan ke Lazio, Atalanta Comeback dari 0-2 Jadi 3-2

Jalannya pertandingan

Real Madrid langsung mengancam lewat Karim Benzema pada menit ke-6.

Ferland Mendy, yang berada di sisi kanan pertahanan Real Mallorca, mengirimkan umpan lambung kepada Benzema yang berada di dalam kotak penalti.

Pemain timnas Prancis itu berhasil menerima umpan dengan baik dan melepaskan sepakan dengan kaki kanannya.

Namun, tendangan itu masih bisa ditepis oleh kiper Mallorca, Manolo Reina.

Bola muntah kemudian mengarah kepada Gareth Bale yang berada di luar kotak penalti Mallorca.

Bale langsung melepaskan tendangan keras dengan kaki kirinya, tetapi lagi-lagi berhasil digagalkan oleh Reina.

Pada menit ke-11, giliran tim tamu yang mendapatkan peluang lewat Iddrisu Baba yang meluncurkan sepakan keras kaki kanan dari luar kotak penalti.

Namun, bola dapat dihalau Thibaut Courtois dengan paten.

Pada menit ke-19, Vinicius Junior mendapatkan umpan terobosan mendatar dari Luka Modric di dalam kotak penalti.

Vinicius dapat menerima umpan itu dengan baik dan langsung menceploskan bola ke gawang Reina dengan kaki kanannya.

Pada menit ke-23, Vinicius hampir mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya.

Ia mendapatkan umpan terobosan dari Karim Benzema dan menggiring bola menuju kotak penalti Mallorca.

Vinicius, yang tinggal berhadapan dengan Reina, memilih untuk mencungkil bola, tetapi si kulit bulat membentur mistar gawang.

Pada menit ke-41, Madrid mendapatkan free-kick dari wasit Mario Melero setelah Eden Hazard dilanggar.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Bantai Crystal Palace, Liverpool Kian Dekat Jadi Juara

Luka Modric, yang maju sebagai eksekutor tendangan bebas, melakukan tembakan langsung, tetapi berhasil dihalau oleh Reina dengan tangan kanannya.

Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Real Madrid.

Babak kedua dimulai dengan umpan silang Daniel Rodriguez ke dalam kotak 16 Real Madrid di menit ke-47.

Antonio Raillo kemudian menanduk umpan itu, tetapi sundulannya masih lemah sehingga Courtois dapat menangkap bola dengan mudah.

Pada menit ke-51, giliran Real Madrid yang mendapatkan peluang untuk mencetak gol.

Vinicus yang barada di sisi kanan pertahanan Mallorca memberikan umpan silang kepada Benzema.

Pemain berusia 32 tahun itu dapat menerima umpan itu dengan mantap dan melesatkan bola dengan kaki kirinya dari dalam kotak penalti.

Beruntung bagi Mallorca, Reina dapat dengan sigap menangkap tendangan itu.

Dua menit berselang, Bale mengancam lewat sepakan keras di dalam kotak penalti tetapi tendangannya membentur badan pemain belakang Mallorca.

Di menit ke 56, gol kedua Real Madrid akhirnya tercipta.

Lewat skema free-kick yang tak jauh dari kotak penalti, Sergio Ramos maju sebagai eksekutor.

Ramos melakukan sepakan dengan menggunakan kaki kanannya dan membuat bola meluncur tajam masuk ke sisi kanan gawang Reina.

Di menit ke-62, Takefusa Kubo hampir berhasil mencetak gol pertama untuk Mallorca.

Ia yang berada di sisi kanan pertahanan Real Madrid meliuk-liuk melewati dua pemain belakang Los Blancos sebelum akhirnya melakukan sepakan kaki kanan yang melebar ke sisi kiri gawang Courtois.

Pada menit ke-71, Mallorca kembali mendapatkan peluang lewat sepakan kaki kanan Yannis Salibur di dalam kotak penalti Real Madrid, tetapi bola masih melebar ke sisi kanan gawang.

Baca Juga: Hasil Babak I - Vinicius Junior Bawa Real Madrid Unggul atas Mallorca

Real Madrid kemudian berbalik mengancam lewat Toni Kroos di menit ke-83.

Ia mengirimkan umpan silang ke dalam kotak penalti Mallorca dan disambut Isco dengan sundulan kepala tetapi masih melebar dari sasaran.

Tiga menit berselang, Kroos mendapatkan kartu kuning dari wasit karena melakukan sliding tackle dari belakang kepada Kubo di tengah lapangan.

Di menit ke-89, Brahim Diaz melancarkan sepakan mendatar dengan kaki kanannya dari luar kotak penalti, tetapi bola melebar ke sisi kanan gawang Mallorca.

Real Madrid vs Mallorca 2-0 (Vinicius 19', Sergio Ramos 56')

Real Madrid (4-2-3-1): 1-Thibaut Courtois; 23-Ferland Mendy, 4-Sergio Ramos, 5-Raphael Varane, 2-Danie Carvajal; 10-Luka Modric, 15-Federico Valverde; 25-Vinicius Junior (21-Brahim Diaz 82'), 7-Eden Hazard (8- Toni Kroos 62'), 11-Gareth Bale (22-Isco 72'); 9-Karim Benzema (24-Mariano Diaz 83')

Pelatih: Zinedine Zidane

Mallorca (3-4-2-1): 1-Manolo Reina; 24-Martin Valjent (15-Fran Gamez 61'), 21-Antonio Raillo, 20-Aleksandar Sedlar; 7-Alejandro Pozo, 12-Iddrisu Baba (41-Luka Romero 82'), 23-Aleix Febas (8-Salva Sevilla 62'), 11-Lago Junior (16-Yannis Salibur 71'); 26-Takefusa Kubo, 14-Daniel Rodriguez; 22-Ante Budimir (29-Juan Hernandez 62')

Pelatih: Vicente Moreno

Wasit: Mario Melero

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : twitter.com/realmadrid
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia Ditargetkan Lolos ke Babak Final ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136