BOLASPORT.COM - Ayah Ansu Fati, Bori Fati, buka suara terkait minat Manchester United untuk mendapatkan tanda tangan anaknya.
Manchester United dikabarkan tertarik untuk memboyong Ansu Fati ke Old Trafford.
Klub berjulukan Setan Merah tersebut kepincut dengan permainan memukau remaja berusia 17 tahun itu.
Di umurnya yang masih sangat muda, Ansu Fati telah mendapatkan kepercayaan untuk tampil di banyak pertandingan bersama tim utama Barcelona.
Pada musim 2019-2020, Fati telah mencatatkan 26 penampilan di seluruh kompetisi dengan sumbangan 6 gol dan 1 assist.
Baca Juga: Antonio Conte dan Milan Skriniar Absen Saat Inter Milan Jumpa Parma
Akan tetapi, Manchester United tampaknya harus mengurungkan niatnya untuk membeli pemain timnas Spanyol U-21 itu lantaran Bori Fati telah menegaskan bahwa anaknya bahagia di Barca.
Menurutnya, Fati telah berada di klub yang selalu ia impikan sejak kecil sehingga sudah cukup baginya untuk bertahan di Barcelona.
Ia juga mengatakan bahwa anaknya bahagia bersama Barca.
"Saya telah mendengar (minat Manchester United) kepada Fati," kata Bori Fati, seperti dilansir BolaSport.com dari Marca, Kamis (25/6/2020).
"Kami merasa nyaman di Barcelona."
"Setiap pemain yang meninggalkan Barcelona ingin kembali dan Fati sudah berada di tempat impiannya, yaitu di Barca, jadi mengapa ia harus menginginkan lebih?"
Baca Juga: RESMI: Borussia Dortmund Dapatkan Thomas Meunier secara Cuma-cuma
"Kami punya utang budi pada Barcelona, kami bahagia di sini, dan saya tidak bisa membayangkan hal-hal di sana (Manchester United)," jelas Bori Fati.
Sebelumnya, Josep Maria Bartomeu selaku Presiden Barcelona berniat untuk memagari Fati dengan klausul fantastis senilai 400 juta euro (sekitar 6,29 triliun rupiah).
Hal tersebut ia lakukan demi menjaga Fati dari kejaran klub-klub Eropa.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Marca |
Komentar