BOLASPORT.COM - Bek muda Borneo FC, Wiranto mengaku senang menyambut wacana regulasi pemain U-20 dalam lanjutan Liga 1 2020.
Wacana penerapan regulasi pemain U-20 ini bertujuan mempersiapan Garuda Muda guna menyongsong Piala Dunia U-20 2021.
Menanggapi hal itu, bek muda Borneo FC, Wiranto mengaku senang mendengar wacana itu, meski belum sepenuhnya resmi dinyatakan.
"Ada wacana U-20 alhamdulillah senang, siapa tau bisa dapat kepercayaan dan menit bermain dari pelatih," ucapnya dikutip BolaSport dari laman resmi klub.
Baca Juga: Borneo FC Pastikan Kelancaran Pembayaran Gaji Tim
Kendati demikian, untuk tembus ke skuat utama bukan perkara yang mudah.
Wiranto harus bersaing dengan beberapa pemain senior lainnya.
Seperti Javlon Guseynov, Wildansyah, Andika Kurniawan, Andri Muliadi hingga Diego Michiels.
Wiranto sendiri belum berani berangan-angan siapa pemain yang akan digusur andai ia diberi kesempatan tampil.
"Kalau soal untuk menggeser senior-senior, saya belum memikirkannya. Terpenting saat ini adalah saya akan bekerja lebih keras dan buktikan di dalam latihan," ucapnya.
Demi menyokong keinginannya tersebut Wiranto kini rutin menjaga kebugaran tubuhnya selama libur kompetisi Liga 1 2020.
"Latihan pagi di gym, sore di stadion. Alhamdulillah tidak ada penurunan fisik, masih aman, untuk teknik dan taktik masih sering melakukan satu dua kali sentuhan terhadap bola," paparnya.
Saat ini Borneo FC memiliki empat pemain berusia 20 tahun.
Wiranto lebih memfokuskan untuk bersaing dengan rekan seangkatannya lebih dahulu.
Apabila nanti ada tambahan pemain baru lagi, ia mengaku siap bersaing secara sportif.
"Apabila ada wacana penambahan pemain junior untuk promosi ke tim utama Borneo FC saya siap bersaing dan juga itu bagus buat tim," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Borneofc.id |
Komentar