BOLASPORT.COM - Striker Barcelona, Luis Suarez, mengaku frustrasi dengan kegagalan timnya meraih poin penuh ketika bertandang ke markas Celta Vigo di Municipal de Balaidos, Sabtu (28/6/2020).
Barcelona hanya mampu mencuri satu poin dari markas Celta Vigo karena bermain imbang dengan skor 2-2.
Pada laga itu, Barca sempat memimpin terlebih dahulu berkat gol yang dicetak oleh Luis Suarez di menit ke-20, yang memanfaatkan umpan free-kick dari Lionel Messi.
Akan tetapi, di babak kedua tim tuan rumah mampu menyamakan kedudukan lewat gol dari Fyodor Smolov di menit ke-50.
Barca kembali memimpin di menit ke-67, lagi-lagi lewat kerja sama antara Messi-Suarez.
Baca Juga: Liverpool Juara Liga Inggris, Juergen Klopp: Pep Guardiola Masih Pelatih Terbaik di Dunia
Pemain berjuluk La Pulga itu memberikan umpan pendek kepada Suarez yang berdiri di kotak penalti.
Pemain timnas Uruguay itu berhasil mengonversikan umpan tersebut menjadi gol.
Namun, sebelum laga berakhir, Iago Aspas membuyarkan kemenangan Barca yang sudah di depan mata lewat free-kick cantik di menit ke-88.
Hasil itu membuat Barca kembali naik ke puncak klasemen Liga Spanyol dengan torehan 69 poin.
Mereka unggul satu poin dari Real Madrid di peringkat kedua.
Akan tetapi, Los Blancos masih memiliki satu pertandingan sisa yang baru mereka mainkan pada Senin (29/6/2020) dini hari WIB.
Seusai pertandingan, Suarez mengaku kecewa dengan hasil yang didapatkan oleh timnya.
Baca Juga: Hasil Piala FA - Gol Telat Harry Maguire Pastikan Man United Lolos ke Semifinal
Pemain berusia 33 tahun itu mengatakan bahwa ia frustrasi dengan hasil imbang yang diraih oleh Azulgrana.
"Itu pertandingan penting untuk memperebutkan gelar," kata Suarez, seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International, Minggu (28/6/2020).
"Kami bermain bagus di babak pertama, menciptakan beberapa peluang, tetapi di babak kedua itu berbeda, Celta Vigo bermain lebih agresif."
"Hasilnya benar-benar mengecewakan, salah satu yang paling menyedihkan dan membuat frustrasi, karena kami kehilangan dua poin," tutur mantan pemain Liverpool itu.
Pada pertandingan berikutnya, Barca bakal menghadapi lawan yang sulit.
Messi cs bakal menjamu Atletico Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol pekan ke-33 di Camp Nou (1/7/2020).
Full Time. pic.twitter.com/gtWZzKKFc8
— FC Barcelona (@FCBarcelona) June 27, 2020
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Goal International |
Komentar