Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berbahaya dan Bisa Sebabkan Lawan Tewas! Ini Gerakan Haram di UFC

By Imadudin Adam,Fiqri Al Awe - Minggu, 28 Juni 2020 | 08:32 WIB
Petarung asal Brasil, Wanderlei Silva yang kerap menggunakan teknik berbahaya yang dilarang oleh UFC.
TWITTER.COM/MMAHISTORYTODAY
Petarung asal Brasil, Wanderlei Silva yang kerap menggunakan teknik berbahaya yang dilarang oleh UFC.

BOLASPORT.COM - Meski merupakan ajang tarung bela diri campuran yang bebas, UFC tetap punya aturan khusus yang bertujuan menjaga keselamatan seorang petarung.

Melihat para petarung berduel di atas oktagon mungkin adalah hal yang memacu adrenalin.

Namun, sebagai sebuah ajang olahraga, tentu aturan-aturan harus dibuat UFC untuk menjamin keselamatan atletnya.

Berikut ini adalah 10 teknik terlarang yang terlalu berbahaya untuk dipraktikkan di UFC.

Baca Juga: Wasit Mengklaim Petarung Terbaik UFC Sudah Kehilangan Gelar Andai Bukan Karenanya

12-6 Elbows

Teknik sikutan vertikal ke arah 12 dan ke arah 6 seperti jarum jam ini dinilai sangat berbahaya bahkan bisa memecahkan balok es.

Petarung terbaik, Jon Jones, pernah entah sengaja atau tidak melakukan teknik ini yang berujung didiskualifikasi.

Rabbit Punches

Teknik terlarang ini pernah dipraktikkan oleh mantan bintang WWE, Brock Lesnar, di dalam oktagon UFC.

Kala itu Lesnar berjumpa dengan lawan kuat dari kelas berat, Frank Mir.

Rabbit punches sendiri merupakan jenis pukulan yang diarahkan pada bagian belakang kepala lawan.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Bisa Jadi Guru yang Baik Bagi Jorge Masvidal

Dalam kasus ini Mir yang tengah bertahan dari serangan ground and pound justru membuka tengkuknya yang langsung dihabisi oleh Lesnar.

Wasit pun langsung meminta kedua petarung berdiri dan mengurangi satu angka milik Lesnar.

Low Blows

Siapa yang tidak ngilu jika bagian kemaluan mereka ditendang dengan kuat di dalam pertarungan.

Tidak hanya tendangan, pukulan juga tidak diperbolehkan menuju ke arah terlarang ini.

Knees to Grounded Opponent

Berbeda dengan tipe tendangan lutut lainnya seperti flying knees atau knee to standing, tendangan lutut yang satu ini memang punya tingkat bahaya yang mematikan.

Bayangkan jika petarung harus menerima hantaman lutut saat dirinya tersungkur di kanvas, sudah pasti dia akan langsung mengobrol santai dengan malaikat maut.

Baca Juga: Petarung UFC dengan Rekor KO Tercepat Rela Diet Demi Habisi Khabib Nurmagomedov

Soccer Kicks

Legenda UFC asal Brazil, Wanderlei Silva, adalah petarung yang sangat akrab dengan teknik yang satu ini.

Secara umum teknik terlarang ini merupakan teknik tendangan yang tidak pernah ada dalam ilmu bela diri, mulai dari menginjak lawan saat berada di lantai dan sebagainya.

Piledriver

Mungkin larangan teknik ini terasa cukup mengherankan bagi sebagian pencinta tarung campur.

Meski berbahaya untuk dilakukan, kuncian yang satu ini memang cukup indah jika dilihat.

Meski demikian para penggemar masih bisa melihat kuncian unik lain yang belum dilarang UFC, seperti Boston Crab.

Baca Juga: VIDEO - Tak Ada Akhlak! Petarung UFC Ini Lakukan Pukulan Bengis Berujung Hukuman Seumur Hidup

Fish Hooking

Tentu siapa pun setuju bahwa teknik menghancurkan mulut dan pipi lawan dengan menariknya sekuat tenaga bukan tontonan yang menarik.

Dengan dilarangnya teknik berbahaya ini di UFC, sepertinya para penggemar patut bersyukur.

Eye Pokes, Headbutts, dan Pulling Hair

Meski punya gerakan yang berbeda-beda, ketiga teknik terlarang tersebut jelas sangat menjijikkan untuk dilihat dalam sebuah pertarungan.

Meski demikian mencolok mata, membenturkan kepala, dan menarik rambut jadi yang paling sering dipraktikkan oleh para petarung.

Setelah itu, hinaan dan juga penalti bisa langsung dialami oleh petarung yang melakukannya.

Baca Juga: Inilah Sejumlah Pemegang Saham UFC, Mulai dari Petenis Cantik sampai DJ Kondang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Give Me Sport
REKOMENDASI HARI INI

1 Striker Masa Depan dari Liga 1 Jadi Pemain Termuda yang Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136