BOLASPORT.COM - AC Milan mendapatkan hasil bagus dalam laga pekan ke-28 Liga Italia, Minggu (28/6/2020) di San Siro.
Gol-gol Ante Rebic (menit ke-76) dan Hakan Calhanoglu via penalti (89') membawa AC Milan menang 2-0 atas AS Roma.
Hasil ini adalah kemenangan pertama AC Milan atas tim penghuni 6 besar klasemen Liga Italia pada musim 2019-2020.
Secara keseluruhan, AC Milan terlihat mengalami peningkatan performa, terutama sejak pergantian tahun.
Sejak 6 Januari 2020, AC Milan melalui 11 pertandingan di Liga Italia.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Bangkit di Babak Kedua, AC Milan Sukses Jinakkan AS Roma
Tim asuhan Stefano Pioli menang 6 kali, imbang 3 kali, dan kalah 2 kali.
AC Milan mendapatkan 21 poin dari kemungkinan maksimal 33.
Rata-rata perolehan poin I Rossoneri di Liga Italia selama tahun 2020 adalah 1,91 poin per pertandingan.
Yang menarik, jumlah poin AC Milan selama tahun 2020 persis sama dengan raihan mereka antara Agustus hingga Desember 2019.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Opta Paolo |
Komentar