BOLASPORT.COM - Setelah transfernya dari Barcelona diresmikan, Arthur Melo langsung menjadi rekrutan termahal keempat sepanjang sejarah Juventus.
Juventus dan Barcelona mengumumkan kesepakatan transfer yang melibatkan barter Miralem Pjanic dan Arthur Melo, Senin (29/6/2020).
Untuk mendapatkan Arthur Melo, taksiran biaya transfer yang diperlukan Juventus adalah 72 juta euro atau setara Rp1,1 triliun rupiah.
Nilai itu belum termasuk serangkaian bonus hingga maksimal 10 juta euro jika syarat tertentu dipenuhi sepanjang durasi masa baktinya.
Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Juventus, sang juara Italia menyicil pembiayaan ini selama 4 tahun ke depan.
Baca Juga: Sah Milik Barcelona, Miralem Pjanic Pemain Termahal Ke-8 dan Dipagari 400 Juta Euro
Baca Juga: RESMI: Barcelona Setuju Lepas Arthur Melo ke Juventus dengan Mahar Rp 1,15 Triliun
Baca Juga: Pertukaran Arthur Melo dan Miralem Pjanic Terjadi, Ini Komentar Maurizio Sarri
"Juventus dan sang pemain menyepakati kontrak kerja sama yang berlaku sampai 30 Juni 2025," tulis pernyataan kubu Bianconeri.
Angka transfer pokok 72 juta euro menempatkan gelandang berusia 24 tahun itu di peringkat keempat daftar rekrutan termahal Juventus.
Posisi teratas masih ditempati Cristiano Ronaldo, yang bercokol dengan label 117 juta euro saat dicaplok Juve dari Real Madrid pada 2018.
Rekor perekrutan termahal kedua dipegang Gonzalo Higuain dengan nilai 90 juta euro dari Napoli pada 2016.
Baca Juga: Daftar Penikmat Assist Lionel Messi di Barcelona, Luis Suarez Paling Dimanja
Adapun tepat setingkat di atas Arthur adalah Matthijs de Ligt dengan 85,5 juta euro dikeluarkan buat memindahkannya dari Ajax tahun lalu.
Arthur sendiri langsung mengalahkan angka pembelian Juventus untuk beberapa legenda klub.
Sebut saja Gianluigi Buffon dan Pavel Nedved, yang berada tepat di bawahnya dalam daftar transfer termahal Juventus.
Buffon berharga 52,8 juta euro kala diangkut dari Parma (2001).
Sementara itu, transfer Nedved menyedot kas sebanyak 45 juta euro di musim yang sama dari Lazio.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | juventusfc.com, Transfermarkt.com |
Komentar