Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PBSI Home Tournament - Adnan/Mychelle Akui Kondisi Fisik Belum Mumpuni

By Agung Kurniawan - Rabu, 1 Juli 2020 | 11:30 WIB
Adnan/Mychelle saat tampil pada PBSI Home Tournament, Rabu (1/7/2020)
BADMINTON INDONESIA
Adnan/Mychelle saat tampil pada PBSI Home Tournament, Rabu (1/7/2020)

BOLASPORT.COM - Pasangan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso mengaku kondisi fisik mereka belum mumpuni meski meraih kemenangan pada laga pertama PBSI Home Tournament.

Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso memenangkan laga pertama di babak penyisihan grup B gelaran PBSI Home Tournament, Rabu (1/7/2020).

Dalam laga yang berlangsung di Hall Pelatnas Cipayung, Jakarta tersebut, Adnan/Mychelle berhasil menghentikan perlawanan Ghifari Anandaffa Prihardika/Angelica Wiratama dengan skor 21-12, 21-15.

Dari awal permainan, Adnan/Mychelle terus menekan pertahanan Ghifari/Angelica sehingga mereka unggul jauh sejak laga memasuki gim pertama.

Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Hafiz/Gloria Masih Terlalu Tangguh bagi Teges/Indah

Di sisi lain, duet Ghifari/Angelica yang baru dipasangkan juga masih belum menunjukkan kekompakan, mereka masih terlihat saling menyesuaikan dari rotasi dan koordinasi mereka yang belum solid.

Lantaran hal tersebut membuat Adnan Maulana tidak segan untuk memberi Ghifari/Angelica tekanan demi tekanan hingga akhir laga melalui permainan yang agresif.

"Dari awal kami harus menekan terus, tidak boleh lengah, strategi kami memang mau main menyerang lebih dulu, jangan sampai kami yang diserang lawan duluan," kata Adnan dari Badminton Indonesia.

Hal yang sama juga diamini oleh sang partner, Mychelle Crhystine Bandaso yang harus siap sejak awal dan disiplin dalam menerapkan pola permainan yang dijalankan.

Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Via Straight Game, Rinov/Pitha Raih Kemenangan Pertama

"Kami harus siap dari awal permainan, tidak boleh coba-coba lapangan, jadi harus nyerang dari awal, karena mereka baru dipasangkan dan belum mengikuti pertandingan," ujar Mychelle.

"Memang kelihatan mereka belum terlalu kompak di lapangan, tadi banyak area yang kosong di lapangan dan ini bisa kami manfaatkan dengan baik," kata Mychelle.

Meski menang straight game, Adnan/Mychelle mengaku belum kembali ke performa terbaik usai tiga bulan absen bertanding, mereka mengakui ada penurunan pada ketahanan fisik saat bertanding.

"Kami kan libur tiga bulan, jadi sekarang rasanya senang ada pertandingan lagi, tetapi agak sedikit menurun kondisi fisiknya waktu tanding di lapangan tadi," tutur Adnan.

Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Adnan/Mychelle Sukses Lewati Ghifari/Angelica pada Laga Pertama

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Badminton Indonesia
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136