BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Quique Setien, menyatakan memainkan Antoine Griezmann sejak awal di laga kontra Atletico Madrid berisiko mengganggu kestabilan tim.
Antione Griezmann tampil sebagai cameo saat membela Barcelona menghadapi mantan klubnya, Atletico Madrid, pada pekan ke-33 Liga Spanyol, Rabu (30/6/2020) dini hari WIB.
Quique Setien memasukkan Griezmann ketika laga yang berkahir dengan skor 2-2 itu menyisakan beberapa menit saja.
Keputusan Setien itu membuat banyak pihak bertanya-tanya.
Baca Juga: Soal Dua Penalti Atletico, Busquets: Semua Tim Berharap Dibantu VAR
Pasca-laga, Setien pun memberikan penjelasannya mengenai hal tersebut. Menurutnya, memainkan Griezmann sejak awal berisiko mengganggu kestabilan tim.
"Masalahnya adalah saya tidak bisa memainkan semua orang," ujar Setien seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.
"Kami harus mengambil keputusan. Mungkin tidak logis untuk membawanya selarut itu, tetapi lebih buruk untuk tidak melakukannya."
Baca Juga: Pemain Persija Marco Motta Sebut Paling Menyesal Melawan Persebaya
"Seorang pemain seperti dia selalu dapat melakukan sesuatu."
"Namun, kami tidak memainkannya lebih dini karena Riqui Puig bermain bagus, kami juga selalu berusaha memainkan Luis Suarez dan Lionel Messi bersamaan."
"Itu membuat sulit mencari tempat untuk Griezmann tanpa mengganggu kestabilan tim," tutur Setien menambahkan.
Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Hafiz/Gloria Masih Terlalu Tangguh bagi Teges/Indah
Sebelum kompetisi sepak bola terhenti karena COVID-19, Griezmann selalu menjadi salah satu opsi utama untuk menemani Messi dan Suarez di lini serang Barcelona.
Akan tetapi, belakangan ini penyerang berusia 29 tahun itu lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan.
Pada laga melawan Sevilla, Celta Vigo dan Atletico, yang mana semuanya berakhir imbang, Griezmann selalu bermain sebagai pengganti.
Baca Juga: Wonderkid Berdarah Thailand Debut di Liga Utama Swedia dengan Klub Papan Atas
Hal itu pun menggiring pendapat bahwa Setien tidak percaya lagi pada Griezmann.
Namun, ketika ditanyai soal itu, Setien langsung membantahnya. Mantan juru taktik Real Betis itu mengatakan Griezmann dicadangkan murni karena strategi.
"Saya tidak setuju dengan anggapan tersebut," ucap Setien tentang adanya keraguan pada Griezmann.
Baca Juga: Puji Pengelola Stadion, Pelatih Persib Beri Sinyal Pindah Kandang?
"Dia pemain penting tapi saya mengerti sulit baginya untuk tampil dengan waktu sedikit. Saya akan berbicara dengannya lagi pada hari Rabu."
"Saya tidak akan meminta maaf karena ini tentang keputusan, tetapi saya mengerti dia mungkin merasa buruk dan saya merasa buruk baginya karena dia orang yang hebat dan profesional yang hebat," tambahnya.
Griezmann sendiri memiliki rekor yang bisa dibilang bagus selama membela Barcelona.
Dari 43 penampilan bersama Blaugrana di berbagai ajang, pemain internasional Prancis itu mampu membuat 14 gol dan empat assist.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | ESPN |
Komentar