BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, berhasil meraih kemenangan pertama pada ajang PBSI Home Tournament.
Hasil positif itu didapat Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati saat menghadapi Ghifari Anandaffa Prihardika/Angelica Wiratama pada laga penyisihan Grup B di Hall Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Rabu (1/7/2020) sore WIB.
Meski berjalan sengit, duet Rehan/Lisa tetap mampu mengatasi permainan Ghifari/Angelica dengan skor 21-16, 14-21, 22-20.
Jalannya pertandingan
Gim pertama dimulai dengan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati membuka poin terlebih dahulu dari Ghifari Anandaffa Prihardika/Angelica Wiratama.
Rehan/Lisa kini unggul 3-0 lebih dahulu ketika gim pertama dimulai.
Ghifari/Angelica sempat mengancam dengan menambah dua poin setelah itu, tetapi Rehan/Lisa masih menjaga keunggulan dengan 4-2.
Pertandingan selanjutnya berlangsung seru karena Ghifari/Angelica mencoba untuk mengekor poin milik Rehan/Lisa.
Kemudian Ghifari/Angelica menghancurkan keunggulan milik Rehan/Lisa dan berbalik memimpin pertandingan dengan 6-7
Keunggulan Ghifari/Angelica tak berlangsung lama. Mereka kembali tertinggal dengan 9-7 dari Rehan/Lisa.
Sementara, saat jeda interval gim pertama, Rehan/Lisa unggul 11-9 dari Ghifari/Angelica.
Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Hafiz/Gloria Masih Terlalu Tangguh bagi Teges/Indah
Perlawanan berarti belum diberikan oleh pasangan Ghifari/Angelica setelah jeda interval gim pertama.
Keduanya kini tertinggal poin cukup jauh dari Rehan/Lisa dengan 14-9.
Rehan/Lisa semakin on fire. Mereka kini mengumpulkan poin 17-10 untuk memimpin jalannya pertandingan sementara di gim pertama.
Tertinggal cukup jauh tak membuat pasangan Ghifari/Angelica mengurungkan semangat. Mereka kini mencoba mendekati dengan 19-13.
Ketika game point, Ghifari/Angelica justru menambah tiga poin dan tetap tertinggal 20-16.
Kali ini, gim pertama dimenangkan Rehan/Lisa dari Ghifari/Angelica dengan 21-16.
Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Via Straight Game, Rinov/Pitha Raih Kemenangan Pertama
Gim kedua kemudian dimulai dengan aksi balas dendam Ghifari Anandaffa Prihardika/Angelica Wiratama dengan memetik banyak poin dari Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Ghifari/Angelica sekarang unggul dengan 0-3 dari Rehan/Lisa.
Rehan/Lisa tak mampu berkutik dihadapan Ghifari/Angelica ketika gim kedua berlangsung dan kini tetap tertinggal 0-7.
Rehan/Lisa sempat memecah telur, tetapi justru semakin tertinggal dengan 1-9 dari Ghifari/Angelica.
Gagal mendekati perolehan angka, Rehan/Lisa tertinggal dari Ghifari/Angelica dengan 2-11 pada jeda interval gim kedua.
Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Adnan/Mychelle Sukses Lewati Ghifari/Angelica pada Laga Pertama
Sesudah jeda interval gim kedua, Ghifari/Angelica kini semakin mendominasi jalannya pertandingan.
Mereka tetap menjaga keunggulan dari Rehan/Lisa dengan 3-14.
Gagal melakukan smash keras, keunggulan Ghifari/Angelica coba dikejar oleh pasangan Rehan/Lisa dengan 7-15.
Rehan/Lisa tidak menyerah ketika tertinggal jauh dari Ghifari/Angelica.
Perlahan-lahan, poin Rehan/Lisa kini berjarak enam poin dengan 10-16.
Kurang cermat dalam menempatkan pukulan shuttlecock, Ghifari/Angelica masih unggul 12-19 dari Rehan/Lisa.
Gim kedua ini akhirnya dimenangkan Ghifari/Angelica dari Rehan/Lisa dengan 14-21.
Baca Juga: Rekap Hasil PBSI Home Tournament - Semua Menang Straight Game
Pada gim penentuan, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Ghifari Anandaffa Prihardika/Angelica Wiratama saling mendapat poin lebih dulu.
Melalui akurasi pukulan yang baik, Rehan/Lisa unggul sementara 3-1 atas Ghifari/Angelica.
Kini kedudukan berbalik, Ghifari/Angelica kini menjadi unggul 4-5.
Pertandingan sengit ditunjukkan kedua pasangan ketika melakukan reli poin.
Rehan/Lisa sekarang sudah menjadi unggul kembali dengan 8-7 dari Ghifari/Angelica.
Melalui adu reli poin, Rehan/Lisa unggul 11-10 untuk jeda interval gim ketiga.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Hafiz/Gloria Mengaku Sempat Aneh Kembali Bertanding
Pertandingan ketika jeda interval gim ketiga semakin seru setelah Rehan/Lisa dan Ghifari/Angelica mencoba mencuri poin.
Namun, Rehan/Lisa masih mampu menjaga keunggulan atas Ghifari/Angelica dengan skor 14-11.
Perjuangan Ghifari/Angelica untuk menyamakan kedudukan membuahkan hasil dan skor saat ini menjadi 14-14.
Kedua pasangan lalu melakukan reli poin hingga skor menunjukkan 19-19.
Melalui pertandingan panas hingga setting point, Rehan/Lisa memenangkan pertandingan dengan skor 22-20 atas Ghifari/Angelica.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Mola TV |
Komentar