BOLASPORT.COM - Pemain Bhayangkara FC sekaligus YouTuber, Adam Alis, memberikan tanggapan perihal kelanjutan Liga 1 2020.
Adam Alis mengaku lega dengan keputusan PSSI melanjutkan roda kompetisi Liga 1 yang sudah lama berhenti sejak Maret lalu.
Rencananya kompetisi akan kembali digelar pada Oktober mendatang.
Pemain berusia 26 tahun itu menyambut positif kelanjutan Liga 1 karena sudah lama keputusan itu ia nantikan.
Baca Juga: Menpora Ditugaskan Menjadi Ketua INAFOC Piala Dunia U-20 2021
Adam Alis berharap penerapan protokol kesehatan dapat dilaksanakan secara ketat dan tertib.
Menilik kasus COVID-19 hingga kini belum melandai, mantan pemain timnas U-23 itu juga meminta laga digelar tanpa penonton.
“Menurut saya pribadi liga memang harus diteruskan," ucap Adam Alis dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub.
"Opsinya bisa tanpa penonton karena saya juga setuju dilanjutkan biar bisa latihan bareng, bisa lagi ada kebersamaan dan bertanding,” imbuhnya.
Terkait wacana regulasi pemain U-20 pada lanjutan Liga 1 2020. Adam Alis menyetujui usulan tersebut karena bisa memberikan dampak bagus.
Para pemain U-20 dapat memiliki waktu tampil yang cukup sebagai persiapan melakoni ajang Piala Dunia U-20 2021.
“Regulasi pemain U-20 juga hal bagus, biar mereka pemain muda bisa mendapatkan jam terbang,” kata pemain bernomor punggung 18 itu.
Baca Juga: Kompetisi Belum Mulai, Andik Vermansah Kalahkan Bayu Gatra dalam Laga Uji Coba
Di sisi lain, pemain yang kini tengah aktif menjadi YouTuber itu mengungkapkan kesibukannya selama kompetisi libur.
Adam Alis selalu rutin berolahraga menjaga kebugaran tubuhnya setiap hari.
Eks pemain Persija dan Arema FC itu juga sedang meniti bisnis kedai kopinya.
Tak lupa sebagai kreator konten YouTube, Adam Alis juga sering membuat video yang rutin ia unggah dalam akunnya.
“Selama pandemi tetap di rumah, berolahraga lalu ada bisnis kopi, selingan buat menjaga kafe dan bermain bola bareng sama teman itu membuat konten video buat YouTube,” tutupnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bhayangkara-footballclub.com |
Komentar