BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, menilai timnas Malaysia punya dua hal yang bisa menjadi senjata untuk mengalahkan timnya di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Sekitar tiga bulan dari sekarang, timnas Vietnam akan kembali menjalani Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Saat ini, The Golden Star masih menjadi pemuncak Grup G dengan mengoleksi 11 poin, hasil dari tiga kemenangan dan dua laga imbang.
Laga selanjutnya menjadi laga krusial bagi Park Hang-seo dan timnas Vietnam.
Baca Juga: 7 Suksesor Petinju Amerika Serikat Diklaim Suksesor Deontay Wilder
Pasalnya, mereka akan berhadapan dengan timnas Malaysia yang menempati peringkat kedua dengan selisih dua poin saja.
Kedua tim akan bertemu di Stadion Nasional Bukit Jalil di Kuala Lumpur pada 13 Oktober 2020.
"Bulan Oktober nanti, timnas Vietnam akan bermain dengan Malaysia di kandang lawan dalam putaran Kualifikasi Piala Dunia 2022," kata Park Hang-seo dilansir Bolasport.com dari VocketFC.
"Ini adalah pertandingan paling penting bagi timnas Vietnam dan ada sejumlah hal yang membuat saya bimbang," tambahnya.
Baca Juga: PSSI Siap Gelar TC Timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan, Tapi
Jelang pertemuan kedua tim, Park Hang-seo mengaku 'sakit kepala' karena memikirkan kekuatan timnas Malaysia.
Pelatih asal Korea Selatan itu menilai bahwa timnas Malaysia bisa menjadi tim yang berbahaya karena punya dua kekuatan.
Dua hal itu bisa menjadi senjata utama bagi timnas Malaysia untuk menjegal timnas Vietnam.
Hal pertama yang menjadi perhatian Park Hang-seo adalah banyaknya pemain naturalisasi dalam skuad Harimau Malay.
Baca Juga: Thierry Henry dan Bepe Jadi Idola Winger Persija Jakarta
Kedua, timnas Malaysia juga akan mendapat kekuatan tambahan karena bermain di hadapan pendukungnya sendiri.
"Pertama, Malaysia punya empat pemain naturalisi dan baru-baru ini ada lagi pertambahan beberapa orang pemain."
"Kedua, Stadion Nasional Bukit Jalil berkapasitas lebih dari 80.000 penonton. Dengan keadaan stadion yang hampir tertutup itu, sorakan penonton akan menjadi sangat kuat," sambung Park Hang-seo.
Baca Juga: Diminta Fokus ke Timnas U-19 Indonesia, PSSI Siap
Park Hang-seo sendiri berkaca pada pengalamannya ketika bertamu ke stadion kebanggaan masyarakat Malaysia itu.
Eks asisten timnas Korea Selatan itu memang pernah menghadapi timnas Malaysia di kandangnya ketika mengarungi Piala AFF 2018.
"Kami pernah beraksi di stadion itu ketika Piala AFF 2018 dan kami sangat paham bagaimana keadaannya," tutur Park Hang-seo.
"Ini akan memberikan tekanan yang lebih kepada pemain-pemain Vietnam," tandasnya.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | vocketfc.com |
Komentar