BOLASPORT.COM - Presiden WBC, Mauricio Sulaiman, memberi jalan kepada juara kelas berat interim, Dillian Whyte, untuk melawan pemilik gelar juara dunia kelas berat, Tyson Fury, pada tahun ini.
Dillian Whyte merupakan penantang wajib yang harus dihadapi Tyson Fury.
Oleh karena itu, WBC sebagai asosiasi yang membawahi kedua petinju itu tidak akan menghalangi langkah mereka untuk bisa mendapatkan jadwal bertarung pada tahun ini.
Selain harus meladeni Whyte, Fury juga akan menghadapi Deontay Wilder pada duel trilogi yang diperkirakan berlangsung akhir tahun nanti.
Di sisi lain, Whyte bakal menjumpai Alexander Povetkin untuk mempertahankan gelar juara interimnya pada 22 Agustus 2020.
Baca Juga: Kisah di Balik Foto Conor McGregor dan Khabib Nurmagomedov dari Teman Jadi Musuh
Melihat skenario tersebut, Mauricio Sulaiman tak menampik laga Tyson Fury versus Dillian Whyte bisa terjadi jika kesepakatan di antara kedua petinju itu terjadi.
"Pertarungan itu bisa terjadi (pada tahun ini) jika mereka berdua mencapai kesepakatan," kata Sulaiman, dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
Sejauh ini, kesepakatan yang sudah dicapai Fury adalah duel melawan rekan senegaranya, Anthony Joshua, sebanyak dua kali pada tahun depan.
Baca Juga: Co-Promotor Yakin Kubrat Pulev Mampu Kalahkan Anthony Joshua
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar