BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau yang biasa disapa Iwan Bule, mengapresiasi timnas U-16 Indonesia yang kembali menjalani training camp (TC) bersama.
TC timnas U-16 Indonesia sendiri dilaksanakan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi yang baru dimulai pada hari ini, Senin (6/7/2020).
Rencananya TC tersebut merupakan salah satu rangkaian persiapan timnas U-16 Indonesia dalam memepersiapkan diri guna mengarungi Piala Asia U-16.
Rasa syukur pun disampaikan oleh Iwan Bule atas terlaksananya TC timnas u-16 Indonesia.
Baca Juga: Penyerang Tira Persikabo Senang Bisa Kembali Latihan Bersama
Pasalnya para pemain sudah lama berlatih mandiri seusai merebaknya Covid-19 di Indonesia.
Ia juga turut berterima kasih kepada Pemerintah Kota Bekasi dan pengelola stadion yang sudah mengizinkan timnas U-16 Indonesia untuk melaksanakan TC.
"Alhamdulillah TC hari perdana berjalan lancar serta pemain dan ofisial Timnas U-16 dalam kondisi sehat semuanya. Terima kasih kepada pemerintah kota Bekasi yang telah memberikan izin dan dukungan kepada PSSI dengan menggelar TC di Stadion Patriot Candrabhaga," ucapnya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi PSSI.
Rencananya, para pemain dan ofisial tim akan melakukan tes swab pada hari Selasa besok.
Baca Juga: Persiapan SEA Games 2021, Vietnam Bakal Debut di Turnamen yang Pernah Diikuti Timnas Indonesia
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar