BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, menyebut wonderkid Manchester United, Mason Greenwood, masih butuh waktu, meskipun sedang naik daun.
Mason Greenwood menjadi bintang baru di lini depan Manchester United saat ini.
Brace yang dicetak Greenwood ke gawang Bournemouth membuat dia banyak dibicarakan insan sepak bola.
Di musim debutnya ini, Greenwood berhasil mencetak 15 gol di semua kompetisi bersama Manchester United.
Capaian tersebut hampir menyamai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Setan Merah, Wayne Rooney.
Baca Juga: Bukan Wayne Rooney, Greenwood Dinilai Lebih Mirip 1 Legenda Man United Ini
Di usia yang sama, 18 tahun, Rooney berhasil mencetak 17 gol pada musim debutnya di Old Trafford.
Greenwood masih berpeluang menambah catatan manisnya musim ini karena Liga Inggris masih menyisakan 4 sampai 5 laga.
Kendati sedang naik daun, pelatih Chelsea, Frank Lampard, menyebut bahwa pemain asal Inggris itu masih perlu waktu.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mirror, Lampard mengambil contoh anak asuhnya, yakni Tammy Abraham.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Daily Mirror |
Komentar