“Sehingga anak-anak bisa menambah jam terbang di liga usia muda terbaik di dunia. Hal ini berbeda dengan regulasi di Inggris dan Belanda yang tidak bisa atau sangat rumit,” ucap Ade Prima Syarif.
Baca Juga: Frank Lampard Mulai Sadar dengan Ancaman Terdekat dari Man United
Perlu diketahui, CD Polillas Ceuta merupakan salah satu akademi sepak bola unggulan di Spanyol.
Tim U-19 CD Polillas Ceuta bermain di Liga U-19 Division de Honor Juvenil atau biasa disebut kompetisi kasta tertinggi level U-19 di Spanyol.
Klub U-19 lainnya yang mengikuti kompetisi itu ada Real Madrid, Barcelona, Sevilla, Real Betis, dan lainnya.
Baca Juga: ON THIS DAY - Mineirazo, Tragedi Brasil Dipermalukan Jerman 1-7
Sementara tim senior CD Polillas Ceuta musim ini telah bersaing di kasta keempat Spanyol.
“Kami meminta dukungan rakyat Indonesia khususnya pecinta sepak bola.”
“Semoga kami bisa menjadikan Indonesia negara yang baik dan berprestasi dalam sepak bola,” tutup Ade Prima Syarif.
Baca Juga: Barcelona Bantah Spekulasi Penjualan Antoine Griezmann dengan Tindakan Nyata
Sementara itu, Komisaris BSG, Lucki Luckman Hakim, membeberkan alasan pihaknya mengakuisisi CD Polillas Ceuta.
“Karena banyak pemain timnas dari negara-negara Asia seperti Jepang mayoritas berlatih dan bermain di Eropa, salah satunya Spanyol.”
“Spanyol sebagai salah satu kiblat sepak bola dunia merupakan tempat terbaik untuk mengembangkan pemain muda berbakat dan berprestasi Indonesia,” ucap Lucki Lukman Hakim.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar