BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, yakin bahwa Paul Pogba akan bertahan lebih lama di timnya karena satu keadaan.
Gelandang bintang asal Prancis, Paul Pogba, sempat dirumorkan akan hengkang dari Manchester United ketika bursa transfer musim panas 2020 digelar.
Adapun kontrak Pogba bersama klub asuhan Ole Gunnar Solsjaer akan habis pada Juni 2021.
Performa pemain berusia 27 tahun itu dianggap menurun sejak didatangkan Manchester United dari Juventus pada Agustus 2016.
Baca Juga: Sambil Merangkul, Solskjaer Ketahuan Rayu Bek Buangan Chelsea Gabung Man United
Cedera yang kerap kali datang menjadi penyebab utama turunnya penampilan pemain bernomor punggung 6 tersebut.
Juventus dan Real Madrid selaku peminat Paul Pogba berusaha keras untuk membujuk sang gelandang untuk hengkang dari Stadion Old Trafford.
Namun, harga Pogba yang berada di angka 100 juta pounds (sekitar Rp 1,82 triliun) membuat kedua klub mundur teratur karena mengalami krisis finansial yang disebabkan COVID-19.
Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih sesumbar jika gelandang andalannya akan tetap bertahan dan memperpanjang kontraknya di Man United.
Baca Juga: Legenda Man United Kesal karena Setan Merah Jual Kapten Idaman Sir Alex Ferguson
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | metro.co.uk |
Komentar