Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Artur Gevorkyan Jadi Penyelamat Persib Lawan Persija

By Abdul Rohman - Jumat, 10 Juli 2020 | 09:00 WIB
Gian Zola dan Artur Gevorkyan dalam laga Persija Jakarta vs Persib Bandung di SUGBK, Rabu (10/7/2019).
FERI SETIAWAN/WARTA KOTA
Gian Zola dan Artur Gevorkyan dalam laga Persija Jakarta vs Persib Bandung di SUGBK, Rabu (10/7/2019).

BOLASPORT.COM - Artur Gevorkyan menjadi sosok penyelamat bagi Persib Bandung saat klub berjulukan Maung Bandung bertandang ke markas Persija Jakarta pada pekan ketujuh Liga 1 2019.

Satu gol dari Artur Gevorkyan mampu membantu Persib Bandung mencuri poin saat berjumpa Persija Jakarta.

Laga antara Persija Jakarta menjamu Persib Bandung itu berakhir dengan skor imbang 1-1.

Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, pada 10 Juli 2019.

Satu gol Persija Jakarta diciptakan oleh Marko Simic pada menit ke-75.

Sedangkan satu gol Persib Bandung dilesatkan oleh Artur Gevorkyan.

Pada babak pertama, sebagai tuan rumah, Persija Jakarta berusaha mendominasi permainan.

Baca Juga: Kimi Raikkonen Tak Yakin Ferrari dan Sebastian Vettel Berselisih

Di menit ke-22, Persija Jakarta mendapatkan peluang untuk membuka keunggulan lewat Bruno Matos.

Namun, sontekan dari Bruno Matos masih melayang di atas mistar gawang Persib Bandung.

Tidak berselang lama, Bruno Matos kembali membuat gawang Persib Bandung yang dikawal M. Natshir terancam.

Akan tetapi, Bruno Matos kembali tidak mampu memanfaatkan peluang tersebut menjadi gol.

Pada menit ke-32, M. Natshir harus ditarik keluar lantaran mengalami cedera akibat benturan saat berduel dengan Bruno Matos.

I Made Wirawan masuk untuk menggantikan posisi M Natshir yang cedera.

Kerja sama antara Riko Simanjuntak dan Bruno Matos hampir saja membuat Persija Jakarta unggul.

Baca Juga: Anggaran Stadion Piala Dunia U-20 2021 Masih Tunggu Inpres

Namun, penyelesaian akhir dari Bruno Matos masih melesat di atas mistar gawang I Made Wirawan.

Hingga babak pertama berakhir, belum ada gol yang tercipta.

Memasuki babak kedua, Persija Jakarta tidak menurunkan tempo permainan.

Pada menit ke-54, Yogi Rahardian mendapatkan peluang untuk membuat Persija Jakarta unggul.

Namun, sepakan keras Yogi masih bisa diamankan penjaga gawang Persib Bandung.

Pada menit ke-56, Persib Bandung memasukkan Artur Gevorkyan untuk menggantikan Febri Hariyadi.

Di menit-61, Bruno Matos harus ditarik keluar karena mengalami cedera setelah berduel dengan Hariono.

Baca Juga: PBSI Home Tournament - Empat Wakil Tersisa Incar Gelar Juara

Bambang Pamungkas dimasukkan untuk menempati posisi dari Bruno Matos.

Persija Jakarta kembali mendapatkan peluang pada menit ke-65.

Namun, sepakan dari Riko Simanjuntak masih bisa dihalau I Made Wirawan.

Persija Jakarta akhirnya bisa memecah kebuntuan lewat tendangan sudut yang mampu dimanfaatkan Marko Simic pada menit ke-75

Mendapatkan umpan dari Riko, sundulan Simic akhirnya membuat Persija Jakarta untuk sementara unggul 1-0.

Setelah berhasil unggul 1-0, tidak berselang lama, Persija Jakarta harus bermain dengan sepuluh orang.

Novri Setiawan diganjar kartu merah oleh wasit lantaran emosi dan menendang bola ke arah kaki Ezechiel N'Douassel.

Keunggulan jumlah pemain langsung dimanfaatkan pasukan Maung Bandung.

Baca Juga: Manchester United Geger, Gembok Gol Paul Pogba Dibuka Bruno Fernandes

Pada menit ke-87, Persib Bandung mendapatkan peluang lewat kaki Esteban Vizcarra, namun sepakannya masih bisa dihalau lini pertahanan Persija Jakarta.

Persib Bandung akhirnya bisa menyamakan kedudukan lewat kaki Artur Gevorkyan pada menit ke-90+2.

Kemelut yang terjadi di lini pertahanan Persija Jakarta mampu dimanfaatkan
Artur Gevorkyan lewat sontekan yang membuat bola masuk ke gawang yang dikawal Shahar Ginanjar.

Gol dramatis dari Artur Gevorkyan di menit akhir membuat pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung berakhir imbang 1-1.

Susunan pemain Persija Jakarta vs Persib Bandung:

Persija Jakarta: Shahar Ginanjar, Ismed Sofyan, Maman Abdurrahman, Ryuji Utomo, Tony Sucipto, Rohit Cand, Bruno Matos (Bambang Pamungkas 63'); Novri Setiawan, Riko Simanjuntak (Yan Pieter Nasadit 67'), Yogi Rahadian (Feby Eka 67'), Marko Simic.

Cadangan: Adixi Lenzivio, Hamra Hehanusa, Dany Saputra, Fitra Ridwan.

Persib Bandung: M. Natshir (I Made Wirawan 33'), Ardi Idrus, Achmad Jufrianto, Bojan Malisic, Supardi Natsir, Hariono, Gian Zola (Kim Kurniawan 65'), Rene Mihelic, Esteban Vizcarra, Febri Hariyadi (Artur Gevorkyan 55'), Ezechiel N'Douassel.

Cadangan: Indra Mustafa, Henhen Herdiana, Dedi Kusnandar, Ghozali Siregar.



Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : berbagai sumber, Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Tampil Apik sebagai Bek Sayap Kanan, Penerus Toni Kroos di Real Madrid bakal Kembali Jalankan Peran Serupa Lawan Liverpool

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136