BOLASPORT.COM - Pelatih Khabib Nurmagomedov, Javier Mendez, membeberkan fakta tak terduga dari relasi anak didiknya dengan ayahnya tersebut.
Khabib Nurmagomedov merupakan petarung mixed martial arts (MMA) yang belum pernah terkalahkan.
Sebagai pemilik rekor sempurna, kemampuan sosok berjuluk The Eagle dalam bertarung tak perlu dipertanyakan.
Sebab Khabib Nurmagomedov selalu bisa mengatasi perlawanan kuat lawan dengan teknik gulat mumpuninya.
Baca Juga: Kimi Raikkonen Tak Yakin Ferrari dan Sebastian Vettel Berselisih
Peran orang tua merupakan kunci kesuksesan Nurmagomedov selama ini.
Tanpa tempaan dasar-dasar teknik bela diri dari sang ayah, Abdulmanap, Khabib Nurmagomedov tidak akan berjaya sampai sekarang.
Khabib telah kehilangan ayahnya untuk selama-lamanya. Abdulmanap meninggal dunia setelah menderita komplikasi akibat virus corona pada Jumat (3/7/2020).
Setelah meninggalnya sang ayah, masa depan Khabib sebagai petarung UFC dipertanyakan.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Empat Wakil Tersisa Incar Gelar Juara
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | RT.com |
Komentar